Harga Ayam Potong di Bandar Lampung Tembus Rp50 Ribu per Ekor
M. Iqbal Pratama - Senin, 26 Desember 2022 16:46BANDAR LAMPUNG - Jelang natal dan tahun baru harga ayam potong di pasar Pasir Gintung Bandar Lampung mengalami kenaikan dengan kisaran Rp50.000 per ekor untuk ukuran yang besar, sedangkan untuk ukuran yang kecil mencapai Rp29.000 per ekor.
"Harga ayam potong naik drastis, untuk ayam berat 2 kg itu mencapai lima puluh ribu sedangkan yang kecil itu dua puluh sembilan," ujar Leni pedagang ayam di Pasar Pasir Gintung pada Senin, 26 Desember 2022.
Leni mengatakan, kenaikan harga ini disebabkan momen natal dan tahun baru yanng setiap akhir tahun mengalami kelonjakan harga.
"Kenaikan ini udah dari seminggu sebelum natal kemarin, ya memang tiap akhir tahun itu pasti naik," ujar Leni.
- Netflix Resmi Hentikan Password Sharing Tahun Depan
- Ancaman Gelombang Tinggi 6 Meter, Pesan Kemenhub Jangan Paksa Berlayar
- Pemerintah Paparkan Pentingnya Insentif Pajak untuk Pulihkan Ekonomi
Lanjut Leni, untuk stok masih mencukupi, sedangkan peminat pembeli menurun sebab mahalnya harga ayam.
"Stoknya banyak, tapi peminatnya sedikit karena harganya mahal," ujarnya. (IQB)