Dorong Kebangkitan UMKM Pascapandemi Jadi Isu Utama HUT Ke-22 Apeksi

2022-05-26T22:03:01.000Z

Penulis:Eva Pardiana

1653577281262.jpg
Ketua Umum Apeksi Bima Arya Sugiarto bersama Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana saat menghadiri pelantikan pengurus ALTI Lampung.

BANDAR LAMPUNG – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Bima Arya Sugiarto menyebut UMKM akan jadi isu utama yang dibahas dalam gelaran HUT Ke-22 Apeksi.

Seluruh anggota Apeksi akan merumuskan formulasi untuk mendorong kebangkitan UMKM pascapandemi. Menurutnya saat ini menjadi momen yang tepat, sebab Indonesia telah memasuki endemi covid-19 dimana perekonomian daerah mulai bangkit.

"Jadi kita merapatkan barisan, menjemput peluang, mendorong sama-sama UMKM di kota masing-masing," ujarnya saat diwawancarai di Aula Gedung Semergou, Pemkot Bandar Lampung, Kamis, 26 Mei 2022.

Kolaborasi Kunci Pembangunan Kota

Bima Arya juga menyampaikan, untuk melaksanakan pembangunan, pemerintah kota harus berkolaborasi dengan pihak ketiga. Sebab, jika mengandalkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) saja tidak cukup.

"Banyak kota-kota yang berhasil membangun kemitraan dengan swasta, dengan pihak ketiga, dan juga komunitas anak-anak muda dan anak-anak kreatif," ungkap dia.

Wali Kota Bogor itu juga menyampaikan, melihat perkembangan teknologi yang ada, maka saat gelaran HUT Apeksi nanti juga akan diresmikan program Youth City Changers (YCC).

"Kita akan luncurkan program pertama Apeksi Youth City Changers. Jadi anak-anak muda di seluruh indonesia akan kita undang ke Rakernas nanti. Yang membuka Apeksi ini nanti Pak Menteri PANRB Tjahjo Kumolo," katanya.

Sementara itu, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana menyampaikan, dari data yang ia terima, sebanyak 58 wali kota akan menghadiri langsung HUT Apeksi tanpa diwakili.

"Sisanya diwakili oleh wakil wali kota dan sekretaris daerah. Karena ini juga kan bersamaan dengan G20, tapi mereka memberikan support-nya kepada kita dan memberikan ucapan juga kepada Apeksi yang ada di Kota Bandar Lampung," kata wanita yang akrab disapa Bunda Eva itu.

"Terimakasih juga kepada Bapak Bima Arya selaku Ketua Apeksi Nasional, mudah-mudahan dengan adanya Apeksi ini PAD dan ekonomi Kota Bandar Lampung akan meningkat," pungkasnya. (IQB)