Dihelat Virtual, Pandemi Tak Surutkan Program Pendampingan Kartu Petani Berjaya di Way Kanan

2021-07-08T19:01:30.000Z

Penulis:Yunike Purnama

Editor:Yunike Purnama

IMG_20210902_184736.jpg

Kabarsiger.com, WAY KANAN - Pandemi Covid19 tidak menjadi kendala semangat tim implementasi program Kartu Petani Berjaya (KPB) melakukan pendampingan termasuk di wilayah Kabupaten Way Kanan.

Pendampingan kali ini dilakukan secara virtual dalam rangka meningkatkan implementasi dalam transaksi pupuk bersubsidi.

Pendampingan secara Virtual melalui zoom meeting diikuti oleh tim implementasi KPB dari Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura (KPTPH)Provinsi Lampung, Tim IT dari Universitas Bandar Lampung (UBL), Dinas Pertanian Kabupaten Way Kanan dan penyuluh-penyuluh di Kabupaten Way Kanan pada Rabu (7/7/2021).

Kabid Kabid Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Way Kanan Rina menyampaikan, "Lokasi menjadi lokus pelaksanaan Program KPB tahun ini adalah Kecamatan Buay Bahuga dan Bahuga," ujarnya.

Namun Kecamatan Negara Batin menyusul melaksanakan Program KPB. Jumlah petani yang terdaftar dalam eRDKK yaitu 45.719 NIK dan sebanyak 6.195 petani telah melakukan registrasi. Registrasi terus berjalan hingga seluruh petani dalam eRDKK.

"Respon penyuluh-penyuluh di Kabupaten Way Kanan sangat baik terhadap Program KPB, sehingga petani sudah bertransaksi pupuk bersubsidi melalui aplikasi KPB. Hingga hari ini transaksi sudah mencapai Rp1,2 miliar," ujar Rina.

Untuk pengembangan lokus pelaksanaan Program KPB, Dinas Pertanian Kabupaten Way Kanan akan mengambil langkah-langkah:

1) melaksanakan transfer ilmu mengenai KPB dari penyuluh Kecamatan Buay bahuga dan Bahuga kepada penyuluh di kecamatan lokus baru

2) melakukan konsultasi dan koordinasi dengan Tim KPB Provinsi secara virtual. (*)