Pemkot Rencana Jadikan Pasar Way Halim Berstandar SNI Pertama di Lampung

Yunike Purnama - Rabu, 09 Agustus 2023 17:23
Pemkot Rencana Jadikan Pasar Way Halim Berstandar SNI Pertama di LampungPasar Way Halim Bandarlampung (sumber: M.Iqbal Pratama/Kabarsiger)

BANDARLAMPUNG - Berikan kenyamanan dan keamanan transaksi kepada para pengunjung pasar Pemerintah Kota Bandarlampung berencana merubah Pasar Tradisional Way Halim menjadi pasar berstandar SNI pertama di Lampung.

Pemerintah pusat melalui Kementerian Perdagangan menunjuk pasar tradisional Way Halim Bandarlampung untuk menjadi objek pasar yang memiliki Standar Nasional Kndonesia atau SNI.

Kepala Dinas Perdagangan Bandarlampung, Wilson Faisol mengatakan Pasar Way Halim ditunjuk oleh Pemerintah Pusat setelah sebelumnya pihakanya mengajukan dua pasar tradisional yakni Way Halim dan Pasar Panjang.

"Dari pusat akhirnya menunjuk pasar way halim untuk dijadikan pasar yang memiliki standar nasional Indonesia," kata Wilson pada Rabu, 9 Agustus 2023.

Wilson menambahkan terpilihnya pasar Way Halim, karena pasar tersebut memenuhi kriteria yang diperlukan dan layak dari segi sarana prasarana, manajemen pasar, postera, serta beberapa aspek yang menjamin kenyamanan dan keamanan belanja.

"Iya karena pasar tersebut memiliki kreteria yang layak untuk berstandar SNI,"jelasnya

Dinas perdagangan juga telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait,untuk mempersiapkan kebutuhan yang diperlukan dalam. Penilaian yang akan dilakukan tim kementrian perdagangan pada bulan september mendatang, dan jika lolos uji kelayakan pasar way halim akan menjadi pasar tradisional lampung pertama yang mendapatkan standar nasional indonesia.

"Kita juga sudah berkoodinasi dengan opd opd yang terkait untuk menyiapkan kebutuhan yang di perlukan untuk uji kelayakan SNI," paparnya. (IQB)

Editor: Redaksi
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS