Perusahaan Pelumas Pertama IPO di BEI, Lupromax (LMAX) Targetkan Penjualan Tumbuh 300 Persen

Redaksi - Rabu, 09 Agustus 2023 15:53
Perusahaan Pelumas Pertama IPO di BEI, Lupromax (LMAX) Targetkan Penjualan Tumbuh 300 PersenPT Lupromax Pelumas Indonesia Tbk (LMAX) yang baru saja mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Rabu, 9 Agustus 2023 (sumber: Ist)

JAKARTA - PT Lupromax Pelumas Indonesia Tbk (LMAX) yang baru saja mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Rabu, 9 Agustus 2023, menargetkan penjualan tumbuh hingga 300% dalam lima tahun ke depan.

Dalam aksi initial public offering (IPO) ini, LMAX merilis 195 juta lembar saham di harga Rp200 per lembar dan memperoleh dana penawaran umum sebesar Rp39 miliar. Perseroan pun menerbitkan waran sebanyak 97,5 juta waran seri I dengan harga Rp180 per lembar.

Dana penawaran umum perdana saham ini, setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi, 70%-nya akan digunakan untuk pembeliaan persediaan dan sisanya akan digunakan untuk biaya operasional.

"Pencatatan saham ini merupakan tonggak bersejarah bagi perseroan. Melalui IPO ini, kami berharap dapat memperluas titik distribusi ke seluruh wilayah Indonesia dan meningkatkan pengembangan serta inovasi terhadap produk-produk Lupromax," ujar Direktur Utama LMAX Kartiko Soemargono dalam seremoni pencatatan perdana saham di BEI, Jakarta, Rabu, 9 Agustus 2023.

Disampaikan oleh Kartiko, LMAX memproyeksikan nilai penjualan hingga tahun 2028 akan melambung hingga 300% menjadi Rp142miliar dibandingkan dengan realisasi 2022.

Menurut Kartiko, dengan optimisme target pertumbuhan penjualan hingga 300% itu, laba bersih tahun buku LMAX 2028 diproyeksikan bisa mencapai Rp12 miliar atau melonjak 400% jika dibanding pencapaian pada 2022.

Mengacu kepada proyeksi tersebut, tingkat pengembalian atas ekuitas (return on equity/ROE) LMAX bisa mencapai di atas 10% selama lima tahun ke depan.

Sebagai informasi, PT Lupromax Pelumas Indonesia adalah pemegang merek produk oli dan pelumas adiktif Lupromax yang dimiliki oleh Lupromax International Group.

Produk pelumas premium Lupromax ini dirancang dengan menerapkan teknologi heat activated technology (HAT) yang mampu memberikan perlindungan mesin terhadap gesekan ekstrem bahan metal.

Oli yang dipasarkan oleh LMAX banyak digunakan oleh mobil supercar yang membutuhkan kinerja ekstrem. Selain untuk mobil dan sepeda motor, Lupromax bisa juga digunakan untuk mesin-mesin berskala besar seperti kapal, dump truck, dan sejumlah peralatan lainnya.

Kartiko juga menyampaikan bahwa LMAX tahun ini berencana untuk membagikan dividen kepada para pemegang saham dengan rasio 30% dari laba bersih tahun buku 2022.

Aktivitas usaha perseroan dalam lima tahun ke depan dikatakan Kartiko akan ditunjang oleh penambahan titik distribusi menjadi 43 titik. (*)

Editor: Redaksi

RELATED NEWS