Hari Sumpah Pemuda ke-94, Masih Ada Pemuda Tidak Punya Akses Pendidikan

Yunike Purnama - Jumat, 28 Oktober 2022 16:59
Hari Sumpah Pemuda ke-94, Masih Ada Pemuda Tidak Punya Akses PendidikanMenteri BUMN Erick Thohir. (sumber: Kementerian BUMN)

JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir ikut menyambut peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun 2022. Melalui unggahan di laman Instagram-nya, Erick Thohir membagikan pesan tentang semangat BUMN dalam membantu memberdayakan usaha para pengusaha muda di industri kreatif.

"Generasi Z bukan hanya mereka yang jajan kopi kekinian. Bukan hanya mereka yang bekerja di perusahaan startup, atau punya bisnis sendiri di industri kreatif," tulis Erick Thohir, dikutip Jumat, 28 Oktober 2022.

Masih banyak adik-adik kita yang berjibaku mencari pekerjaan. Ada yang mengamen, berjualan minuman, menjadi badut, atau menjadi kurir. Mereka yang juga bagian dari potensi besar negara ini, namun tidak memiliki akses pendidikan atau berusaha," sambungnya.

Erick Thohir mengenang, 94 tahun lalu, pemuda pemudi Indonesia mendeklarasikan sumpah mereka untuk Indonesia. "Peringatan hari ini tak boleh sebatas seremonial miskin makna," ujarnya.

"Kami di BUMN akan terus berusaha memberikan akses dan peluang berusaha bagi semua anak muda untuk bisa maju. Bakti BUMN (CSR) salah satunya difokuskan untuk pendidikan dalam bentuk beasiswa,"  beber Erick Thohir.

Salah satunya melalui lewat PNM, di mana lulusan SMA/SMK diberikan kesempatan untuk menjadi account officer Program Mekaar. Kami juga menargetkan 10 persen kepemimpinan muda di BUMN hingga 2023.(*)

Editor: Yunike Purnama
Tags Akses pendidikanBagikan
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS