40 Emiten Sudah Listing di BEI, 43 Masih Antre
Yunike Purnama - Sabtu, 10 Juni 2023 06:01JAKARTA – Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan terdapat 43 perusahaan yang berada dalam antrean pipeline pencatatan saham di BEI.
Sedangkan, sudah ada 40 perusahaan yang telah melantai di BEI dengan dana yang dihimpun sebanyak Rp32,2 triliun sepanjang tahun berjalan 2023.
“Sampai saat ini telah tercatat 40 perusahaan yang mencatatkan saham di BEI dengan dana dihimpun Rp32,7 triliun dan terdapat 43 perusahaan dalam pipeline pencatatan saham BEI,” ujar Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna kepada wartawan, Jumat, 9 Juni 2023.
- Pertamina Patra Niaga Cetak Laba Bersih Rp2,86 Triliun
- Kemenhub Targetkan 29 PSN Sektor Transportasi Selesai 2024
- AS Resmi Setuju Cabut China dari Daftar Negara Berkembang
Beberapa di antara perusahaan yang berada pada pipeline pencatatan saham, empat perusahaan merupakan aset skala kecil, 27 perusahaan dengan aset skala menengah, dan 12 sisanya aset berskala besar.
Sektor Pipeline IPO BEI
Berdasarkan data BEI, perusahaan pada sektor consumer cyclicals merupakan yang paling banyak pada pipeline pencatatan saham. Sedangkan sisanya tersebar pada sektor lainnya. Berikut rinciannya:
• 4 Perusahaan dari sektor Basic Materials
• 9 Perusahaan dari sektor Consumer Cyclicals
• 5 Perusahaan dari sektor Consumer Non-Cyclicals
• 3 Perusahaan dari sektor Energy
• 1 Perusahaan dari sektor Financials
• 2 Perusahaan dari sektor Healthcare
• 4 Perusahaan dari sektor Industrials
• 3 Perusahaan dari sektor Infrastructures
• 5 Perusahaan dari sektor Properties & Real Estate
• 4 Perusahaan dari sektor Technology
• 3 Perusahaan dari sektor Transportation & Logistic