Penulis:Eva Pardiana
JAKARTA – MITO Electronic terus berinovasi dengan memperkenalkan perangkat dapur cerdas berbasis teknologi Artificial Intelligence (AI), mempermudah pekerjaan rumah tangga sehari-hari. Salah satu produk unggulannya adalah air fryer berteknologi AI yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dan efisiensi dalam memasak, cocok bagi ibu rumah tangga maupun profesional dengan jadwal padat.
"Air fryer berteknologi AI ini mampu menyesuaikan suhu dan waktu memasak secara otomatis sesuai dengan jenis makanan yang dimasukkan," ungkap Afifah Ainun, Product Manager MITO Electronic untuk kategori Kitchen, saat memberikan keterangan di Jakarta, Kamis (17/10/2024).
"Pengguna tidak perlu lagi khawatir tentang pengaturan manual. Masukkan saja bahan makanan, dan biarkan AI yang mengatur segalanya," tambahnya.
Produk ini, yang diberi nama AI Fryer Series, memungkinkan pengguna menggoreng makanan dengan sedikit atau tanpa minyak, tetap menjaga kerenyahan makanan di luar, namun lebih sehat di dalam. Teknologi ini juga dapat mengurangi kandungan minyak hingga 30% ketika menghangatkan makanan goreng. AI Fryer Series dirancang untuk menjangkau berbagai segmen pasar, mulai dari keluarga kecil hingga individu yang peduli pada gaya hidup sehat.
"MITO Electronic ingin menciptakan perangkat dapur yang dapat digunakan oleh siapa saja, tanpa memandang usia atau tingkat keahlian memasak," jelas Afifah lebih lanjut.
Selain inovasi teknologinya, AI Fryer Series menghadirkan kemudahan bagi pengguna yang tidak perlu lagi melakukan percobaan dalam menentukan pengaturan suhu dan waktu memasak. "Kami berharap, teknologi ini bisa membuat kegiatan memasak lebih praktis dan menyenangkan," ujar Afifah.
MITO Electronic berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi teknologi di bidang rumah tangga. Selain AI Fryer, perusahaan ini juga menawarkan berbagai produk lain seperti chopper imut "Chop-chop Series", oven stylish "Fantasy Series", dispenser air "Sencha", kipas angin "Aero Fan" bergaya Korea, serta rice cooker digital "DigiRice" yang rendah gula.
Setiap produk MITO Electronic didesain dengan tampilan premium, mengutamakan teknologi yang mudah digunakan, hemat energi, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Dengan terus berinovasi, MITO Electronic tetap menjadi pilihan utama sebagai merek terkemuka di Indonesia. "Kami percaya, teknologi yang tepat dapat mempermudah hidup, dan itulah yang kami wujudkan melalui produk-produk MITO Electronic," tutup Afifah Ainun. (*)