Cocok untuk Long Weekend! Berikut 5 Rekomendasi Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2023

2023-06-02T05:47:40.000Z

Penulis:Yunike Purnama

Editor:Redaksi

Menonton film di bioskop adalah salah satu aktivitas yang kerap dilakukan banyak orang untuk melepas stres dan kepenatan.
Menonton film di bioskop adalah salah satu aktivitas yang kerap dilakukan banyak orang untuk melepas stres dan kepenatan.

BANDARLAMPUNG - Menonton film di bioskop adalah salah satu aktivitas yang kerap dilakukan banyak orang untuk melepas stres dan kepenatan. 

Tidak mengherankan jika banyak orang yang menyerbu bioskop saat liburan demi bisa rehat sejenak dari aktivitas sehari-hari.

Bagi Anda yang ingin menikmati liburan long weekend dengan menonton film di bioskop, ada baiknya jika Anda menyimak beberapa rekomendasi film berikut ini.

Rekomendasi Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2023

1. Kandahar

Kandahar adalah film bergenre thriller dan action yang disutradarai oleh Ric Roman Waugh dan dibintangi oleh Gerard Butler. Film ini mengisahkan seorang tokoh bernama Tom Harris (Gerard Butler) yang merupakan agen CIA yang sedang menyamar. Ketika misinya terbongkar, dia dan penerjemahnya harus bisa menyelamatkan nyawa dari pasukan elit musuh dan mata-mata asing yang memburunya.

2. The Little Mermaid

The Little Mermaid adalah film bergenre adventure, family, dan fantasi yang disutradarai oleh Rob Marshall. Film ini dibintangi oleh Halle Bailey, Jonah Hauer-King, Melissa McCarthy, Javier Bardem, Jude Akuwudike, Noma Dumezweni, Kajsa Mohammar, Lorena Andrea, Daveed Diggs, Jacob Tremblay, dan Awkwafina.

Film ini mengisahkan seorang putri duyung bernama Ariel (Halle Bailey) yang merupakan anak dari Raja Triton penguasa kerajaan bawah laut. Namun, Ariel justru penasaran dengan dunia manusia yang akhirnya jatuh cinta dengan Pangeran Eric. Keduanya bertemu ketika Ariel menyelamatkan pangeran dari kapal yang tenggelam.

3. Spider-Man: Across the Spider-Verse

Film bergenre animasi, action, dan adventure ini disutradarai oleh Joaquim Dos Santos, Kemp Powers, Justin K. Thompson. Selain itu, film ini juga memiliki beberapa cast ternama seperti Shameik Moore, Hailee Steinfeld, Oscar Isaac, Jake Johnson, Issa Rae, Brian Tyree Henry, Luna Lauren Velez, dan Rachel Dratch.

Film ini mengisahkan tokoh bernama Miles Morales (Shameik Moore) yang melintasi dunia Multiverse, di mana ia bertemu dengan tim Spider-Man lainnya. Ketika para pahlawan saling berselisih tentang cara mengatasi suatu ancaman, Miles Morales harus menemukan kembali apa artinya menjadi seorang pahlawan.

4. Fast X

Fast X adalah film bergenre action dan crime yang disutradarai oleh Louis Leterrier. Film ini dibintangi oleh Vin Diesel, Michelle Rodriguez, Jordana Brewster, Tyrese Gibson, Sung Kang, Ludacris, Jason Momoa, John Cena, Jason Statham, Rita Moreno, Helen Mirren, Brie Larson, dan Charlize Theron.

Film ini mengisahkan Dom (Vin Diesel) yang bertemu kembali dengan musuh dari masa lalu yaitu Dante (Jason Momoa). Dante datang kepada Dom untuk melakukan balas dendam atas kematia ayahnya.

5. Hati Suhita

Film bergenre drama ini disutradarai oleh Archie Hekagery dan dibintangi oleh Nadya Arina, Omar Daniel, Anggika Bolsterli, Ibrahim Risyad, Wafda Saifan, Desy Ratnasari, David Chalik, Devina Aureel, Widyawati, Slamet Rahardjo, dan Tanta Ginting.

Film ini mengisahkan kisah Alina Suhita, sosok wanita teguh, matang, dan pantang menyerah. Ketabahan memandu Alina Suhita untuk menghadapi badai rumah tangga yang terjadi bahkan sejak malam pertama pernikahannya.(*)