Bawaslu Lampung
Penulis:Eva Pardiana
Editor:Eva Pardiana
BANDAR LAMPUNG – Dalam persiapan menuju hari pemungutan suara pada Pemilu Serentak 2024 di Provinsi Lampung, Bawaslu Lampung melaporkan hasil pengawasan distribusi logistik pemilu di seluruh kabupaten/kota. Pengawasan ini mencakup ketersediaan logistik pemilu seperti kotak suara, bilik suara, segel, dan formulir.
Ketua Bawaslu Provinsi Lampung, Iskardo P. Panggar dalam siaran resminya, Jumat (22/11/2024) memaparkan, pada tahap pertama distribusi logistik, ditemukan sejumlah kekurangan, antara lain:
Pada tahap kedua, distribusi surat suara dan alat bantu tunanetra telah terpenuhi, namun ditemukan 723 lembar surat suara rusak dan kekurangan sebanyak 34.311 surat suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Bawaslu melaporkan bahwa kekurangan logistik ini telah dikirim ulang ke gudang KPU kabupaten/kota pada 10-18 November 2024 untuk memastikan kelengkapan logistik.
Bawaslu mengungkapkan beberapa hambatan dalam proses pengawasan:
Bawaslu memetakan titik rawan distribusi logistik di sejumlah wilayah, mencakup:
Untuk mengantisipasi permasalahan logistik, Bawaslu telah menyusun langkah pencegahan:
Ketua Bawaslu Provinsi Lampung menyampaikan komitmen untuk memastikan kelancaran proses pemilu secara demokratis tanpa hambatan berarti. (*)