SMA Yos Sudarso Metro Gelar Pelatihan Baca Nyaring Bersama Pelatih Nasional Tri Sujarwo

Eva Pardiana - Rabu, 19 November 2025 08:40
SMA Yos Sudarso Metro Gelar Pelatihan Baca Nyaring Bersama Pelatih Nasional Tri SujarwoPerpustakaan SMA Yos Sudarso Kota Metro menyelenggarakan Pelatihan Membaca Nyaring (Membaca Lantang) pada Senin (17/11/2025). (sumber: Dok. Jarwo Songha)

METRO – Perpustakaan SMA Yos Sudarso Kota Metro menyelenggarakan Pelatihan Membaca Nyaring (Membaca Lantang) pada Senin (17/11/2025). Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta yang mewakili berbagai tingkat kelas di SMA Yos Sudarso Kota Metro. Pelatihan yang berlangsung di ruang perpustakaan ini menghadirkan Tri Sujarwo sebagai narasumber utama. Membaca nyaring atau membaca lantang dalam Bahasa Inggris dikenal dengan istilah read aloud.

Tri Sujarwo, pelatih membaca nyaring tingkat nasional, menjelaskan dasar-dasar membaca nyaring kepada para peserta. Selain itu, siswa juga mempelajari teknik membaca nyaring serta melakukan praktik secara langsung. Buku-buku yang digunakan dalam sesi praktik umumnya berasal dari jenjang A dan B.

Jarwo Songha, sapaan akrab Tri Sujarwo sebagai trainer membaca nyaring, turut memberikan tips kepada peserta agar lebih mudah menguasai teknik membaca nyaring. “Metode membaca nyaring mudah dipelajari, ada 10 langkah yang harus dikuasai,” jelas pelatih yang pernah mengisi pelatihan di Sulawesi Selatan tersebut.

Kepala SMA Yos Sudarso, Sr. Cornelia HK, menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan meningkatkan kemampuan literasi siswa. Ia berharap para siswa mampu membacakan buku dengan baik menggunakan metode membaca nyaring. “Kami menghadirkan narasumber yang kompeten di bidang membaca nyaring, Tri Sujarwo. Membaca nyaring ini bagus sebagai bekal siswa ke depannya,” ujarnya.

Sito, salah satu peserta pelatihan, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dan merupakan pengalaman pertamanya mengikuti pelatihan membaca nyaring. “Kak Jarwo membawakan materi dengan semangat dan antusias, sehingga menular ke kami. Ternyata membaca nyaring itu sangat penting,” tutupnya. (*)

Bagikan

RELATED NEWS