CleanSheet Startup Terbaik The NextDev Talent Scouting 2021

Yunike Purnama - Kamis, 17 Februari 2022 11:48
CleanSheet Startup Terbaik The NextDev Talent Scouting 2021Ajang The NextDev Talent Scouting Telkomsel. (sumber: Telkomsel)

BANDARLAMPUNG - Telkomsel mengumumkan CleanSheet sebagai Best of The Best Startup pada program Corporate Social Responsibility (CSR) The NextDev Talent Scouting 2021.

Pengumuman tersebut dilakukan dalam babak Grand Final Pitching Day #UnleashImpact yang digelar secara daring pada Rabu (16/2/2022), sekaligus menjadi penghujung rangkaian penyelenggaraan program The NextDev 2021.

Selain CleanSheet, Telkomsel juga mengumumkan beberapa startup terbaik lainnya di beberapa kategori yang disusun berdasarkan Sustainable Development Goals (SDGs).

Antara lain Quipy (Kategori: Economic Empowerment), Educourse (Kategori: Edutech for Change), CTScope (Kategori: Health Revolution), hingga Atourin (Kategori: Tourism & Ecotourism).

Tidak hanya itu, startup Sejuta Cita pun terpilih sebagai startup terfavorit berdasarkan sistem voting oleh warganet melalui media sosial @thenextdev.

Selanjutnya, 12 early-stage startup yang menjadi finalis di Telkomsel The NextDev Talent Scouting 2021 akan mengikuti program lanjutan The NextDev Academy 2022 guna menginkubasi solusi inovatif berbasis digital.

”The NextDev Talent Scouting menjadi wadah bagi para pelaku perusahaan rintisan tahap awal (early-stage startup) dan para talenta digital untuk meningkatkan kapabilitas, kompetensi, dan potensi diri mereka,” beber Vice President Corporate Communications Telkomsel Saki H. Bramono dikutip dalam keterangan resmi, Kamis  (17/2/2022).

Program CSR Telkomsel The NextDev Talent Scouting 2021 merupakan inisiatif untuk mendorong pertumbuhan early-stage startup di Indonesia melalui program rekrutmen menuju inkubasi untuk meningkatkan kapabilitas dan kompetensi digital.

Dalam Grand Final Pitching Day #UnleashImpact Telkomsel The NextDev Talent Scouting 2021, 12 tim startup yang tiap-tiapnya terdiri dari seorang hustler, hipster, dan hacker, melakukan pitching tentang Minimum Viable Product (MVP) mereka selama 3 menit di hadapan para dewan juri yang terdiri dari ahli-ahli berpengalaman di industri.

Mereka adalah Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Fadjar Hutomo, Founder & CEO YCAB Foundation Veronica Colondam, Founder Wahyoo Group Peter Shearer, hingga CEO Telkomsel Mitra Inovasi Marlin Siahaan.

Penilaian dilakukan dari aspek dampak sosial, produk, model bisnis, traction, manajemen tim, hingga presentasi bisnis. Juri sepakat mendapuk CleanSheet sebagai Best of The Best Startup, mengungguli 379 startup lainnya yang mendaftar di program The NextDev Talent Scouting 2021.(*) 

Editor: Yunike Purnama
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS