Porkab Way Kanan 2021 Dorong Lahirnya Atlet Berprestasi

Eva Pardiana - Senin, 20 Desember 2021 14:53
Porkab Way Kanan 2021 Dorong Lahirnya Atlet BerprestasiPembukaan Porkab dan Festival Olahraga Tradisional Provinsi Lampung di Lapangan Korpri Pemkab Way Kanan, Senin (20/12/2021). (sumber: Adpim Pemprov Lampung)

WAY KANAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung berharap digelarnya Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Way Kanan dan Festival Olahraga Tradisional Provinsi Lampung dapat melahirkan atlet berprestasi untuk mewakili Lampung dalam ajang olahraga nasional dan internasional.

Hal itu disampaikan Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Syaiful Darmawan mewakili Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat membuka Porkab dan Festival Olahraga Tradisional Provinsi Lampung di Lapangan Korpri Pemkab Way Kanan, Senin (20/12/2021).

Dalam sambutannya, Syaiful menyampaikan dukungan dan menyambut baik terselenggaranya kegiatan ini sebagai wadah untuk membudayakan kebiasaan berolahraga di tengah masyarakat.

"Insyaallah melalui kegiatan ini dapat melahirkan atlet-atlet dalam berbagai cabang olah raga yang berkualitas dan berkompetensi di Kabupaten Way Kanan khususnya dan Provinsi Lampung pada umumnya," jelas Syaiful.

Syaiful melanjutkan Undang-Undang Nomor 3 tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional mewajibkan setiap penyelenggaraan kejuaraan olahraga memperhatikan tujuan keolahragaan serta prinsip-prinsip penyelenggaraan olahraga.

"Pemerintah Provinsi Lampung terus melakukan pembinaan atlet muda yang berprestasi, sehingga kelak Provinsi Lampung dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi yang dapat mewakili Provinsi Lampung di tingkat nasional maupun internasional," jelasnya.

Salah satu program peningkatan kualitas sumber daya manusia adalah pembinaan dan pengembangan olahraga yang merupakan bagian integral pembangunan nasional. Pembangunan olahraga memiliki peranan yang sangat strategis bagi peningkatan prestasi olahraga di Provinsi Lampung dalam kancah nasional.

"Porkab Way Kanan Tahun 2021 yang dilaksanakan ini merupakan salah satu ajang untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan pengembangan prestasi olahraga. Oleh karena itu, saya berharap kepada peserta pekan olahraga untuk dapat menunjukkan kemampuan terbaik, junjung tinggi sportivitas dan fair play, selama mengikuti pertandingan ini," jelas Syaiful.

Festival ini bertujuan untuk menumbuhkan kembali minat masyarakat untuk berolahraga tradisional yang saat ini sudah mulai ditinggalkan. "Dengan adanya festival ini, diharapkan masyarakat dan generasi muda dapat kembali mencintai olahraga tradisional," tambahnya.

Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menyampaikan Porkab dan Festival Olahraga Tradisional dapat menjadi salah satu upaya bersama untuk meningkatkan prestasi olahraga di Way Kanan agar potensi atlet di daerah bisa terus dikembangkan menjadi atlet-atlet profesional dan mengharumkan nama Way Kanan.

“Saya berharap KONI Way Kanan, melalui UU Nomor 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional, dapat terus mendorong masyarakat untuk mencintai dan gemar berolahraga, karena membangun prestasi olahraga tidak dapat dilakukan secara instan, tetapi harus ditata secara sistematis dan terus menerus, sehingga kemampuan atlet kita dapat diperhitungkan baik di Tingkat Daerah maupun nasional," katanya.

"Untuk itu, KONI satu-satunya organisasi yang berwenang dan bertanggung jawab mengelola, membina, mengembangkan, serta mengkoordinasikan seluruh pelaksanaan kegiatan olahraga, sudah  saatnya melakukan terobosan dan berinovasi agar prestasi cabang olahraga di Kabupaten Way Kanan semakin meningkat dan dapat bersaing baik di kancah regional, nasional maupun internasional," imbuh Adipati. (*)

RELATED NEWS