Penjualan Tiket Kereta Api Periode Nataru Baru Terjual 33 Persen
Yunike Purnama - Senin, 11 Desember 2023 08:39JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) (KAI) telah menetapkan periode Liburan Natal & Tahun Baru (Nataru) adalah selama 18 hari yakni mulai dari 21 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.
Untuk menyambut hal tersebut, KAI telah menyediakan 2.677.606 tiket KA Jarak Jauh, menengah dan Lokal. Namun walau tinggal 11 hari lagi, penjualan tiket periode liburan Nataru ini masih di bawah 50 persen.
“Berdasarkan data di hari Minggu, tiket yang terjual masih sebanyak 33,11 persen atau 886.540 tiket saja,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dikutip dari keterangan resmi, Senin 11 Desember 2023.
Baca Juga: Cara Daftar dan Rute Mudik Gratis Nataru Bersama Kemenhub
Dari banyaknya tiket yang terjual, kelas ekonomi menjadi yang terlaris. Joni menyebutkan tiket kelas ekonomi telah terjual sebanyak 661.012 tiket dari kapasitas tempat duduk yang disediakan adalah 1.772.670 tempat duduk.
Tiket terlaris selanjutnya adalah kelas eksekutif yang telah terjual sebanyak 200.648 tiket dengan kapasitas yang disediakan sebanyak 786.728 tempat duduk. Kemudian kelas bisnis telah terjual sebanyak 24.880 tiket dari kapasitas yang disediakan sebanyak 118.208 tempat duduk.
Daftar kereta api favorit dengan penjualan terbanyak pada masa Nataru 2023/2024:
1. KA Airlangga (KA 235) relasi Surabaya Pasarturi – Pasar Senen: 22.953 tiket
2. KA Airlangga (KA 236) relasi Pasar Senen – Surabaya Pasarturi: 21.821 tiket
3. KA Bengawan (KA 246) relasi Pasar Senen – Purwosari: 19.035 tiket
4. KA Bengawan (KA 245) relasi Purwosari – Pasar Senen: 18.929 tiket
5. KA Kahuripan (KA 237) relasi Blitar – Kiaracondong: 17.006 tiket
6. KA Kahuripan (KA 238) relasi Kiaracondong – Blitar: 16.476 tiket
7. KA Sri Tanjung (KA 242) relasi Lempuyangan – Ketapang: 16.460 tiket
8. KA Sri Tanjung (KA 241) relasi Ketapang – Lempuyangan: 15.898 tiket
9. KA Probowangi (KA 266) relasi Ketapang – Surabaya Gubeng: 11.793 tiket
10. KA Serayu (KA 251) relasi Purwokerto – Pasar Senen: 11.569 tiket.
Masyarakat dapat memesan tiket kereta api melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id dan serta seluruh channel resmi pemesanan tiket kereta api lainnya.(*)