Mulai 20 Maret BCA Turunkan Batas Minimal Transfer Antar Rekening jadi Rp1

Redaksi - Sabtu, 04 Maret 2023 05:59
Mulai 20 Maret BCA Turunkan Batas Minimal Transfer Antar Rekening jadi Rp1PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengubah nominal minimal transfer antar rekening BCA dari Rp10.000 menjadi Rp1 mulai 20 Maret 2023 (sumber: Dok BCA )

JAKARTA - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengubah nominal minimal transfer antar rekening BCA dari Rp10.000 menjadi Rp1 mulai 20 Maret 2023. Kebijakan tersebut untuk meningkatkan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi nasabah.

Perubahan tersebut telah diumumkan di laman resmi BCA, bca.co.id, maupun media sosial resmi bank. EVP Corporate Communication BCA, Hera F Haryn, mengatakan minimal transfer antar rekening BCA akan berubah dari Rp10.000 menjadi Rp1 melalui myBCA, BCA mobile dan Klik BCA. “Perubahan ini bakal diberlakukan mulai 20 Maret,” ujar Hera dalam keterangan resminya, dikutip TrenAsia, Jumat 3 Maret 2023.

Pihaknya mengatakan informasi lebih lanjut mengenai layanan transaksi BCA dapat diakses melalui Halo BCA 1500 888 atau mention akun Twitter @HaloBCA. Hera pun kembali mewanti-wanti nasabah agar selalu waspada terhadap berbagai macam modus penipuan yang mengatasnamakan BCA. “Jaga selalu kerahasiaan data perbankan Anda,” kata dia.

Sepanjang 2022, BCA dan entitas anak usahanya mencatatkan laba bersih mencapai Rp40,7 triliun atau tumbuh 29,6% (year-on-year/yoy). Catatan tersebut seiring pemulihan permintaan kredit yang lebih besar dibanding sebelumnya. Adapun kredit korporasi naik 12,5% yoy mencapai Rp322,2 triliun di Desember 2022.

Kemudian, kredit komersial dan UKM meningkat 10,1% yoy mencapai Rp210,2 triliun. Pendanaan KPR juga tumbuh 11% yoy menjadi Rp108,3 triliun.

Keseluruhan, total kredit BCA naik 11,7% menjadi Rp711,3 triliun pada Desember 2022. Deretan catatan impresif itu membuat saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) menjadi salah satu saham pilihan di tengah cerahnya sektor perbankan Indonesia.(*)

Editor: Redaksi
Tags BCABagikan

RELATED NEWS