Lantik Pejabat Administrasi, Kakanwil Kemenkumham: Berkerja Profesional Maksimalkan Layanan
Yunike Purnama - Selasa, 03 Januari 2023 19:23BANDAR LAMPUNG - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung Sorta Delima Lumban Tobing melantik pejabat administrasi di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung.
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan dilaksanakan di Aula Kanwil Kemenkumham Lampung pada Selasa, 3 Januari 2023.
Penjabat yang dilantik Daniel Arief menjabat sebagai Kepala Bagian Umum pada kantor Kemenkumham Lampung, Alfik Abdulah menjabat sebagai Kepala Bidang Hak Asasi Manusia pada kantor Kemenkumham wilayah Lampung, Yulinar Trisia menjabat sebagai Kepala Bidang Hukum pada Kantor Kemenkumham Lampung dan Deni Usmansyah menjabat sebagai Kepala Subbagian kepegawaian, tata usaha dan rumah tangga pada kantor Kemenkumham Lampung
Sorta menyampaikan ucapan selamat dan mendoakan kesuksesan bagi pejabat baru dilantik. Ia berharap para pejabat yang baru dilantik terus mengembangkan kompetensi dan bekerja secara profesional.
- Walikota Eva Dwiana Melantik 68 Pejabat Administrator dan Pengawas Lingkungan
- Nilai Transaksi Kopra by Mandiri Tembus Rp13.420 Triliun per September 2022
- OJK Rencana Kaji Penyehatan Keuangan di Wanaartha Life dan Kresna Life
Perlu diketahui bahwa mutasi dan promosi jabatan adalah hal yang biasa dilakukan oleh satu organisasi dengan tujuan meningkatkan pembinaan karir pegawai dan merupakan dinamika organisasi pemerintah yang senantiasa menyesuaikan diri dengan perubahan dan perkembangan keadaan, oleh karena itu organisasi yang baik harus mampu memenuhi dan menjawab segenap tuntutan tugas yang berorientasi pada peningkatan pelayanan pada masyarakat.
Di sisi lain diharapkan agar melalui mekanisme mutasi dan promosi Jabatan ini akan lebih meningkatkan kualitas dan profesionalisme aparatur pemerintahan, khususnya dalam pengembangan karir bagi pejabat pemerintahan di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.
"Laksanakan pelayanan publik secara transparan dan sesuai prosedur. Junjung tinggi kedisiplinan dan profesionalitas, tidak menyalahi prosedur, serta bekerjalah dengan ikhlas dan tuntas," pesannya.
- Cek Harga Emas Antam di Pegadaian Rabu, 28 Desember 2022
- Bahaya Skincare dan Kosmetik Ilegal Bagi Konsumen dan Penjual
- PTPN VII Dorong Inovasi Maksimalkan Kinerja
Tantangan Kinerja 2023
Sonta menambahkan, kini layanan publik semakin banyak karena kita sempat agak vakum selama tiga tahun terhalang pandemi Covid-19. Jadi dengan dicabut PPKM maka kita dituntut akan memberikan layanan cepat dan mudah serta memuaskan.
“Dengan era digital semua diharapkan bisa lebih cepat dan lebih luas menjangkau masyarakat. Dari jarak-jarak yang jauh pun menjadi dekat dengan adanya pelayanan digital,” ucapnya.
Di tahun 2023, kata Sonta, ada update layanan seperti sarana dan prasarana baru dimana akan lebih meningkatkan lagi seperti harmonisasi Perda.
“Kemudian kita sudah menyiapkan ruang-ruang rapat untuk pertemuan karena memang untuk penyusunan Perda harus melalui Kanwil, maka kiranya harmonisasi dengan pemerintah daerah dan penegak hukum semakin kuat dan mudah sehingga sehingga pelayan publik terpadu dan menjadi satu pintu,” harapnya.
“Tetaplah memiliki semangat untuk bekerja dengan penuh dedikasi, integritas, dan keyakinan guna meraih kemuliaan dengan tata nilai ASN berakhlak yakni berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif,” tutupnya. (*)