Lampung Bebas Zona Merah Covid-19

Eva Pardiana - Kamis, 26 Agustus 2021 09:56
Lampung Bebas Zona Merah Covid-19Data sebaran Covid-19 di Provinsi Lampung per 25 Agustus 2021. (sumber: Bappeda Provinsi Lampung)

BANDARLAMPUNG – Lima belas kabupaten/ kota di Provinsi Lampung dinyatakan bebas dari zona merah penyebaran Covid-19. Berdasarkan data penyebaran Covid-19 yang dirilis Gugus Tugas Covid-19 per 25 Agustus 2021, sebanyak 13 daerah masuk zona oranye, dan 2 daerah masuk zona kuning.

Daerah yang termasuk dalam zona oranye yakni Bandarlampung, Metro, Pringsewu, Pesawaran, Tanggamus, Lampung Selatan, Lampung Utara, Tulang Bawang, Tulangbawang Barat, Way Kanan, Mesuji, Lampung Tengah, dan Lampung Barat.

Sementara dua daerah yang masuk dalam zona kuning yaitu Lampung Timur dan Pesisir Barat.

Meski risiko penularan mulai mereda, penambahan kasus harian Covid-19 masih cukup tinggi. Per kemarin, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung mencatat terjadi penambahan 289 kasus, sementara pasien meninggal bertambah 37 orang.
 
"Tambahan positif Covid-19 hari ini ada 289 orang yang berasal dari 15 kabupaten dan kota," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana melalui keterangan tertulis yang diterima di Bandarlampung, Rabu (25/8/2021).

Ia mengatakan dengan adanya penambahan sebanyak 289 kasus positif telah menambah kumulatif kasus dari sebelumnya 45.184 menjadi total 45.473 kasus.

Reihana merinci di Bandarlampung ada 51 kasus positif Covid-19, Metro 24 kasus, Tulang Bawang 14 kasus, Tulang Bawang Barat sembilan kasus, Lampung Selatan 29 kasus, dan Waykanan 10 kasus, Mesuji 10 kasus dan Tanggamus 18 orang.

Selanjutnya di Lampung Timur ada 42 orang yang positif Covid-19, Lampung Barat 19 orang, Lampung Utara tiga orang, Lampung Tengah 15 orang, Pringsewu 17 orang, Pesawaran 25 orang, dan Pesisir Barat ada 3 orang.

Sedangkan untuk kasus pasien Covid-19 yang meninggal dunia ada 37 orang yang berasal dari beberapa kabupaten kota, sehingga total kasus meninggal dunia akibat virus corona di Lampung menjadi 3.425 kasus kematian,  ucapnya.

Menurutnya penambahan kasus meninggal dunia tersebut terinci di Kabupaten Pringsewu tercatat ada satu kasus kematian, Pesawaran dua kasus, Lampung Tengah ada dua kasus, Lampung Timur 10 kasus, dan Lampung Barat dua kasus. 

Selain itu, di Kabupaten Tanggamus ada empat orang meninggal, Lampung Selatan dua orang, Waykanan satu orang, Tulang bawang empat orang, Kota Bandarlampung tujuh orang dan Metro dua orang.

Penambahan juga terjadi pada kasus suspek sebanyak 69 kasus baru, dan 211 kasus dalam pantauan. (*)

Editor: Eva Pardiana
Tags #Covid-19 LampungBagikan

RELATED NEWS