ITERA dan Lanal Lampung Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan Penelitian

Eva Pardiana - Jumat, 18 Juni 2021 17:19
ITERA dan Lanal Lampung Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan PenelitianKepala Pusat Riset dan Inovasi (Purino) Infrastruktur Keberlanjutan ITERA, Dr. Rahayu Sulistyorini (kiri) saat memberikan cinderamata kepada Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Lampung, Kolonel Laut (P) Nuryadi di Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung, Jumat (18/6/2021). (sumber: ITERA)

Kabarsiger.com, Pesawaran – Institut Teknologi Sumatera (ITERA) melakukan penjajakan kerja sama dengan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Lampung. Hal tersebut ditandai dengan audiensi tim ITERA yang diwakili oleh Kepala Pusat Riset dan Inovasi (Purino) Infrastruktur Keberlanjutan ITERA, Dr. Rahayu Sulistyorini didampingi Kepala UPT Kawasan dan K3 ITERA Juanda, dan tim Purino ke Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung, Jumat (18/6/2021).

Dalam audiensi yang diterima langsung oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Lampung, Kolonel Laut (P) Nuryadi, Dr. Rahayu Sulistyorini menyampaikan penjajakan kerja sama antara ITERA dan Lanal Lampung adalah dalam rangka mendukung pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dan program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) ITERA. Kerja sama yang akan dilakukan adalah untuk menghasilkan penelitian yang mengkaji aspek-aspek dalam bidang kelautan.

Inisiasi yang dilakukan ITERA disambut baik oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Lampung, Kolonel Laut (P) Nuryadi.  Danlanal menyebut akan banyak kerja sama yang dapat dilakukan antara ITERA dan Lanal Lampung.

“Lanal Lampung siap memfasilitasi ITERA untuk menunjang berbagai kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama dalam bidang kelautan,” Ujar Nuryadi.

Nuryadi menambahkan banyak kluster yang bisa digali dan dapat digunakan untuk kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dan dosen. Selanjutnya pertemuan antara Danlanal dan tim ITERA akan ditindaklanjuti untuk penyusunan draft Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara kedua belah pihak. (*)

RELATED NEWS