5 Tips Podcast Hanya dengan Handphone
Yunike Purnama - Sabtu, 19 Maret 2022 16:41BANDARLAMPUNG - Beberapa tips podcast hanya dengan handphone ini membantu meminimalisir budget finansial. Bahkan Anda bisa menggunakan podcast ini dimanapun.
Lalu apa saja tips podcast hanya dengan handphone? Simak penjelasannya yang Kabarsiger lansir dari berbagai sumber :
1. Tentukan Tema Pembicaraan
Sebelum memulai podcast. Tips podcast hanya dengan handphone yang pertama adalah menyiapkan script terlebih dahulu. Tentukan tema yang ingin Anda bicara.
Pilihlah beberapa topik relevan atau kekinian sehingga menarik pendengar. Selain itu, pilihlah topik yang sesuai dengan passion Anda. Dengan demikian, pendengar akan melihat Anda begitu cakap dalam berbicara.
2. Tempatkan Smartphone di Posisi Tepat
Anda bisa memilih smartphone untuk merekam dengan memilih posisi yang tepat. Penempatan smartphone tentu mempengaruhi audio.
Karenanya, letakkan dengan jarak yang cukup agar bisa menghindari volume suara hembusan angin dari mulut atau hidung. Selain itu, siapkan script untuk tayangan podcast perdana.
Khusus untuk episode pembuka, buatlah perkenalan tentang dirimu dan topik yang akan kamu bahas di podcast secara singkat dan informatif.
- WHO Minta Dunia Tarik Rem Darurat
- ShopeePay Luncurkan Fitur Gratis Biaya Transfer ke Rekening Bank
- WBF 2022, Rektor IIB Darmajaya Terima Apresiasi Global Wakaf ACT
3. Rekam Suaramu
Ketika melakukan podcast. Ada baiknya mematikan notifikasi ponsel Anda atau mematikan jaringan internet. Ini dimaksudkan agar Anda dapat lebih berkonsentrasi.
Selain itu Anda bisa mulai merekam suara, sendirian, berdua, atau beramai-ramai, yang terpenting adalah topik pembicaraan seru dan hasil rekaman jelas.
4. Sunting dan Unggah
Aplikasi editing suara terbaik salah satunya Audacity. Tambahkan keterangan dan deskripsi untuk masing-masing episode podcast.
Selain itu buatlah rangkuman singkat untuk menjelaskan topik di episode tersebut, lalu berilah cover atau sampul menarik dari podcast-mu.
Gunakan audio file buatanmu bisa dengan menggunakan layanan third-party seperti Anchor.fm untuk mengunggah tayangan podcast ke berbagai platform media digital seperti Spotify, SoundCloud, atau YouTube.
5. Pilih Smartphone Andal
Untuk menentukan rekaman, tentunya spesifikasi smartphone juga harus diperhatikan untuk membuat podcast. Anda bisa memilih beberapa ponsel dengan RAM 8GB LPDDR4X serta ROM 128GB UFS 2.1.
Selain itu memperluas kapasitas memori sehingga mencukupi untuk menyimpan rekaman suara podcast-mu. Adanya teknologi Dolby Atmos yang menghasilkan kualitas suara lebih baik juga kian mendukung aktivitas pembuatan podcast.
Itulah tips podcast hanya dengan handphone yang bisa Anda coba. Semoga informasi ini berguna. (*)