Telkom Rencana Akuisisi Perusahaan Serat Optik, Bagaimana Prospek Sahamnya?

2021-12-10T09:13:05.000Z

Penulis:Yunike Purnama

Editor:Yunike Purnama

PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) dikabarkan bakal menjajaki peluang akuisisi perusahaan serat optik di Indonesia.
PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) dikabarkan bakal menjajaki peluang akuisisi perusahaan serat optik di Indonesia.

JAKARTA - PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) belakangan ini dikabarkan bakal menjajaki peluang akuisisi perusahaan serat optik di Indonesia.

Sebagaimana dilansir Bloomberg, Kamis (9/12/2021), langkah ini dilakukan sejalan dengan meningkatnya permintaan bisnis data. Dengan memiliki anak usaha di bidang serat optik, maka upaya ini dinilai dapat semakin memperlebar ekspansi emiten raksasa penyedia layanan telekomunikasi ini.

Pada perdagangan hari ini, Jumat (10/12/2021), Senior Analyst Creative Trading System Joseph Gabetua Simanjuntak memandang pergerakan sahamTelkom masih relatif diperhitungkan mengingat aliran dana yang masuk cukup besar dalam beberapa waktu terakhir.

"Kalau untuk Telkom ini salah satu saham yang momentumnya cukup baik. Dalam beberapa minggu terakhir capital inflownya cukup besar, kalau kita lihat banyak juga investor asing yang memborong saham ini," katanya dalam Session Closing, Kamis sore (9/12/2021).

Joseph menilai dari sisi fundamental saham Telkom memiliki nilai jual tinggi yang menurutnya layak dikoleksi untuk masa mendatang.

"Menurut saya secara fundamental, Telkom punya nilai jual yang tinggi untuk dibawa ke masa depan," tuturnya.

Sebagai catatan pada perdagangan Kamis kemarin (9/12/2021), TLKM mengalami kenaikan 60 poin atau 1,47% di level Rp4150, dengan volume perdagangan mencapai 86,9 juta saham bernilai Rp357,9 miliar.

"Secara teknikal, kalau dapat posisi buy on weakness saat mengalami koreksi, maka ini bisa dimanfaatkan untuk (masuk) Telkom," tukas Joseph. (*)