netflix
Penulis:Yunike Purnama
Editor:Redaksi
BANDARLAMPUNG - Netflix berhasil menambah hampir enam juta pengguna baru setelah pemberlakuan larangan untuk berbagi kata sandi antar pengguna. Penambahan pengguna ini menjadikan Netflix memiliki sekitar 238 juta pengguna, meningkat sebanyak 5,9 juta.
Pada kuartal April-Juni Netflix mencatatkan keuntungan sebesar US$1,5 miliar atau sekitar Rp22,5 triliun (kurs Rp15.000). Pendapatan Netflix diperkirakan akan terus meningkat pada paruh kedua tahun ini.
Kedua angka ini menunjukkan pertumbuhan keuntungan yang signifikan dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, di mana Netflix melaporkan tambahan 1,75 juta pengguna baru dan pendapatan sebesar US$1,31 miliar atau sekitar 19,65 triliun.
"Sementara kami telah mencapai kemajuan yang stabil tahun ini, kami tetap memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk mempercepat pertumbuhan kami kembali." Seperti tertulis dalam surat triwulanan perusahan kepada pemegang saham, dilansir Aljazeera, selasa, 25 Juli 2023.
Sebelumnya Netflix telah kehilangan 1,2 juta dalam enam bulan pertama tahun 2022. Selain itu, Netflix juga menghadapi pemogokan dari para aktor dan penulis Hollywood yang telah menutup banyak produksi televisi dan film.
Untuk menghadapi persaingan yang semakin ketat di pasar layanan streaming, Netflix mengambil langkah inovatif dengan mengumumkan peluncuran layanan berlangganan yang lebih terjangkau namun menyertakan iklan. Dalam upaya untuk menemukan sumber pendapatan baru, Netflix berencana menghapus paket termurah tanpa iklan, mendorong pelanggan beralih ke paket yang lebih mahal atau paket yang menyertakan iklan.
Meskipun basis pelanggan Netflix terus berkembang, para investor menunjukkan kegelisahan pada prospek perusahaan. Hal ini tercermin dari penurunan saham Netflix sebesar 8 persen. Perusahaan harus tetap berusaha berinovasi untuk menghadapi tantangan dan mempertahankan posisi sebagai salah satu pemain utama dalam industri streaming yang semakin kompetitif. Dukungan dari pelanggan dan kemampuan untuk beradaptasi dengan perubahan tren dan permintaan pasar akan menjadi kunci keberhasilan Netflix di masa depan.(*)