Penulis:Yunike Purnama
Editor:Redaksi
BANDAR LAMPUNG - Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menyalurkan bantuan korban gempa bumi yang terjadi di Cianjur, Jawa Barat, sebesar Rp11.100.000 kepada Daarut Tauhiid (DT) peduli bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Alfian Husin, Sabtu, 26 November 2022.
Bantuan tersebut hasil penggalangan dana yang dilakukan melalui Lembaga Zakat dan Sedekah (Lazis) Darmajaya di Masjid Baitul Ilmi kampus setempat dan yang dilakukan Organisasi Kemahasiswaan (Orkem) IIB Darmajaya.
Bantuan berupa uang sebesar Rp11.100.000 itu merupakan penggalangan dana dari Masjid Baitul Ilmi sebesar Rp2,1 juta, dari Yayasan Alfian Husin Rp4 juta, dan dari penggalangan dana Orkem IIB Darmajaya Rp5 juta.
“Alhamdulillah, dana yang terkumpul kami serahkan le Lazis Darmajaya untuk selanjutnya akan dikirim ke korban gempa di Cianjur melalui DT Peduli Lampung,” kata Rektor IIB Darmajaya Dr. Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc.
Rektor mengucapkan terima kasih kepada Lazis dan Orkem yang begitu sigap dalam mengumpulkan dana bantuan bagi korban bencana alam gempa bumi. Bantuan itu digalang selama tiga hari sejak Selasa, 22 November 2022 hingga Kamis, 24 November 2022.
“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban warga Cianjur yang ditimpa musibah,” katanya.
Sementara itu, Ketua Lazis Darmajaya, Dr. Ust. H. Suratno, S. PdI, M.H., mengatakan pihaknya tak menunggu lama untuk melakukan penggalangan dana ini.
“Civitas academica IIB Darmajaya langsung bergerak. Kami turut prihatin atas musibah yang dialami keluarga kita di Cianjur,” kata dia.
Sedangkan Presiden BEM IIB Darmajaya Riyan Fadila mengatakan penggalangan dana bantuan korban gempa Cianjur dilakukan sejak Rabu, 23 November 2022 hingga Kamis, 25 November 2022.
Mahasiswa Program Studi Manajemen itu juga mengatakan untuk penggalangan dana di luar kampus dilakukan di enam titik.
Dia juga menjelaskan tim yang melakukan penggalangan dana berasal dari 27 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).
“Masing-masing UKM mengirim tiga utusan dan kami bagi dalam tujuh tim, termasuk yang melakukan penggalangan dana di lingkungan kampus,” kata dia.
Di lain pihak, Wakil Rektor 3 IIB Darmajaya Muprihan Thaib mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa yang tergabung dalam Orkem yang cepat tanggap dalam mengumpulkan bantuan tersebut.
“Tanpa diminta, Orkem IIB Darmajaya langsung berkoordinasi dengan Biro kemahasiswaan terkait pengumpulan dana tersebut. Semoga, dana yang kita berikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membantu korban gempa Cianjur,” kata Muprihan. (*)