apple
Penulis:Yunike Purnama
Editor:Yunike Purnama
SALAH satu produk Apple yang populer di kalangan masyarakat adalah iPhone. Meskipun acapkali kalah saing dengan Samsung, brand ini mendapatkan tempat tersendiri di hati penggemar setianya.
Dilansir dari GSM Arena, Rabu (27/10/2021), iPhone SE (2020) disambut hangat oleh penggemar Apple tahun lalu. Sementara laporan dari China mengungkapkan bahwa mereka melewatkan masa tunggu selama empat tahun untuk peluncuran seri ketiga SE produksi 2022.
“iPhone SE 3 akan menjadi ponsel terakhir dengan LCD dan akan tiba musim semi mendatang,” kata perwakilan salah satu media China.
Baca juga: Apple Jual Kain Lap Seharga Ratusan Ribu, Tertarik Beli?
Hal ini menjadi pertanda bahwa pengguna iPhone yang membenci tampilan OLED hanya memiliki beberapa pilihan tersisa.
Perangkat iPhone terbaru yang satu ini, kemungkinan memiliki desain yang mirip dengan iPhone XR tetapi menggunakan layar lebih besar. Beralih ke iPhone yang berlekuk, berarti tidak ada tombol “home” yang menghadap ke depan.
Sementata fitur “Touch ID” akan pindah ke samping, mengikuti jejak tablet keluaran Apple yaitu iPad. iPhone terbaru ini akan memiliki chipset 5nm A15 Bionic, mendukung jaringan 5G. Perusahaan tidak hanya meningkatkan prosesor, tetap juga mengubah desain yang keren.
Dari segi harga, diharapkan dapat konsisten dengan iPhone SE (2020) di China dan seluruh dunia yaitu sekitar US$399 atau sekitar Rp5,7 juta. Meski demikian, iPhone SE 3 tidak akan sama seperti SE sebelumnya.(*)