IDCloudHost
Penulis:Yunike Purnama
Editor:Yunike Purnama
BANDARLAMPUNG - Hal yang terlintas di pikiran sebagian besar orang saat ingin melakukan investasi biasanya harus memiliki banyak uang.
Dalam berinvestasi memang kita butuh modal. Tetapi, selain dalam bentuk uang, ada investasi diri dalam bentuk sederhana yang bisa kamu lakukan tanpa perlu menunggu kaya.
Walaupun terbilang sederhana, namun hal ini gak bisa disepelekan, lho! Jika kamu bersungguh-sungguh untuk berinvestasi pada diri sendiri, maka ini akan memberi manfaat yang besar di masa depan.
Apa sajakah itu? Berikut ini, investasi diri yang bisa kamu lakukan mulai sekarang.
Salah satu investasi diri paling penting yang pertama adalah menerapkan pola hidup sehat. Ini menjadi hal yang zsering gak disadari, padahal ini menjadi aset berharga dalam hidupmu.
Jika kamu menjalani gaya hidup yang gak sehat, maka penyakit akan lebih mudah menyerang karena daya tahan tubuh lemah. Akhirnya jika kondisi tubuh gak sehat, kamu pun gak bisa melakukan aktivitas dan menghambat semua pekerjaanmu.
Ada beberapa hal sederhana yang bisa kamu lakukan untuk menerapkan pola hidup sehat seperti rutin berolahraga, menjalani pola makan yang sehat serta dapatkan istirahat dan tidur yang cukup.
Investasi diri yang gak kalah penting selanjutnya adalah meluangkan waktumu untuk orang terdekat seperti keluarga, sahabat atau pasanganmu. Hal ini penting dilakukan karena seringkali akibat kesibukan pribadi atau pekerjaan yang menumpuk membuatmu lupa waktu dan jarang memiliki waktu bersama orang terdekat.
Perlu kamu pahami bahwa keberadaan orang terdekat tidak ternilai harganya. Mereka adalah orang yang akan senantiasa mendukungmu dalam keadaan apapun. Jadi meluangkan waktu adalah tanda kepedulian dan kasih sayangmu terhadap mereka. Jika jarak yang jauh tidak memungkinkanmu untuk bertemu langsung, kamu bisa melepas rindu melalui telepon atau video call.
Apalagi kulit wajah terbilang sensitif dan mudah terpapar sinar matahari, asap hingga polusi. Jika kamu gak merawat kebersihan wajah maka wajah akan rentan timbul jerawat, flek, noda hitam hingga penyakit kulit lainnya.
Untuk menghindari hal itu terjadi, rutinlah mencuci wajah dua kali sehari, gunakan pelembab agar kulit terhidrasi dan hal wajib yang gak boleh kamu lupakan adalah menggunakan tabir surya, ini penting untuk melindungi kulitmu dari paparan radiasi sinar matahari. Jika kulit wajahmu bersih dan sehat maka kamu pun akan tampil lebih percaya diri.
Membangun dan memperluas relasi adalah salah satu investasi diri yang gak kalah penting. Sebagai makhluk sosial kita gak bisa hidup sendiri. Dalam melalui proses hidup tentu kamu akan membutuhkan bantuan orang lain. Maka penting untuk membangun relasi, baik itu dengan teman baru atau teman lama. Ingat, jangan meremehkan siapapun karena kamu gak tahu masa depan seseorang seperti apa. Bisa jadi mereka adalah salah satu orang yang akan membantumu dalam mencapai tujuan atau menunjang karirmu di masa depan.
Dalam membangun sebuah relasi tentu diperlukan kepercayaan untuk mendapatkan relasi yang berkualitas. Sehingga jika orang tersebut sudah merasa nyaman dan memiliki kepercayaan yang kuat denganmu maka hal ini akan berguna dalam hidupmu.
Untuk mengarahkan tujuan yang jelas tentang masa depanmu diperlukan investasi diri salah satunya melakukan pengembangan diri. Hal ini bertujuan untuk mengasah keahlian dan potensi diri yang kamu miliki. Dalam pengembangan diri, kamu butuh modal penting yaitu niat dan usaha.
Oleh karena itu kamu harus mengenali kekurangan dan kelebihan yang ada dalam dirimu. Kamu juga bisa mengembangkan diri dengan cara rajin membaca buku karena dengan membaca akan membuat wawasanmu semakin luas. Nah, untuk menunjang proses pengembangan diri kamu juga bisa mengikuti kursus dan program pelatihan skill untuk meningkatkan pontensi yang kamu miliki.
Ketenangan diri juga merupakan salah satu investasi diri yang gak boleh kamu lupakan. Ketenangan diri sangat berkaitan dengan emosional seseorang dalam mengambil keputusan atau menghadapi masalah. Jika kamu mau belajar mengelola stres, maka pikiranmu akan lebih bijak dalam mengambil suatu langkah sehingga kamu gak akan tersesat di jalan.
Sebenarnya ketenangan diri bisa dilakukan dengan cara sederhana, salah satunya adalah dalam bentuk rohani dengan cara rajin beribadah untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Alhasil, perasaanmu akan terasa lebih tenang dan hangat. Selain itu, kamu bisa menjalani hobi yang kamu sukai atau mengikuti yoga untuk membuat tubuhmu lebih rileks.
Salah satu investasi diri yang gak mewajibkan kamu mengeluarkan modal besar adalah menabung. Jika kamu masih beranggapan bahwa hanya orang dengan gaji besar yang mampu menabung berarti ada pola pikir yang masih salah, nih. Menabung sebenarnya gak ditentukan dari besar atau kecilnya jumlah gajimu, lho!
Mungkin saja ada seseorang dengan gaji besar namun memiliki gaya hidup yang tinggi sehingga malah membuatnya gak bisa menabung. Sedangkan ada yang memiliki gaji kecil tapi bisa menyisihkan sedikit uang untuk menabung karena gaya hidup yang sederhana. Nah, intinya menabung gak harus nunggu kamu kaya dulu. Jika kamu mau belajar mengelola keuangan dan menabung sejak dini. Ini akan menjadi investasi untuk masa depanmu sebagai tanda menghargai dari hasil kerja keras yang kamu lakukan selama ini.
Nah, apakah dari beberapa investasi diri diatas sudah ada yang kamu lakukan? Jika sudah, pertahankan ya! Jika belum, yuk diterapkan mulai sekarang. Ternyata selain uang, ada hal sederhana yang tanpa kita sadari berpengaruh bagi kehidupan dan menjadi aset berharga di masa depan. Jadi jangan ragu untuk berinvestasi pada diri sendiri. Seperti kata pepatah mengatakan bahwa apa yang kita tanam saat ini, itulah yang akan kita tuai nanti. (*)