WhatsApp Rilis Fitur Baru, Pengguna Tetap Bisa Kirim Pesan Meski Internet Diblokir
Yunike Purnama - Sabtu, 07 Januari 2023 09:44BANDAR LAMPUNG - Pemblokiran internet yang terjadi di beberapa negara membuat WhatsApp merilis sebuah fitur baru, yang membuat pengguna tetap bisa berkirim pesan meski jaringan sedang terganggu.
Dalam blog resminya, dikutip Sabtu, 7 Januari 2023 WhatsApp mengatakan mereka sadar masih banyak orang yang belum bisa menjangkau orang-orang yang dicintainya, karena penutupan jaringan internet.
"Untuk menangani hal tersebut, hari ini kami meluncurkan dukungan proksi bagi pengguna WhatsApp di seluruh dunia," tulis aplikasi chatting di bawah Meta itu dalam pengumumannya.
- Sudah Impor Tetapi Harga Beras Tetap Naik, Apa Penyebabnya?
- Tayang 2 Februari 2023, Poster Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang Resmi Rilis
- Kerja Hybrid Kini Menjadi Rutinitas, Berikut Platform untuk Support Laptopmu
"Ini artinya, kami memberikan kemampuan untuk mempertahankan akses ke WhatsApp kepada orang-orang apabila koneksi mereka terblokir atau terganggu," ujar perusahaan.
Dengan memilih proksi (Proxy), pengguna dapat terhubung ke WhatsApp melalui server yang disiapkan oleh relawan, dan organisasi di seluruh dunia yang berdedikasi untuk membantu orang berkomunikasi dengan bebas.
WhatsApp menyebut, terhubung melalui proxy akan mempertahankan tingkat privasi dan keamanan tinggi yang disediakan oleh mereka.
Platform itu juga menambahkan, pesan pribadi akan tetap dilindungi oleh enkripsi end-to-end, sehingga memastikan pesan tetap hanya berada di antara pengguna dan orang yang diajak berkomunikasi.
Perusahaan juga menegaskan pesan itu tidak dapat dilihat oleh orang lain, bahkan server proxy, pihak WhatsApp, atau Meta sekalipun. (*)