Semarak Konser GIGI Meriahkan Puncak Biznet Festival Bandarlampung 2023

Yunike Purnama - Sabtu, 02 September 2023 23:56
Semarak Konser GIGI Meriahkan Puncak Biznet Festival Bandarlampung 2023Biznet Festival hadir di Bandarlampung dengan menggandeng grup band GIGI meriahkan acara puncak pada Sabtu, 2 September 2023. (sumber: Ist)

BANDARLAMPUNG - Setelah kota Surabaya, Yogyakarta dan Makassar, Biznet Festival hadir di Bandarlampung dengan menggandeng grup band GIGI memeriahkan acara puncak pada Sabtu, 2 September 2023.

Dengan membawakan 10 lagu legendarisnya, grub band GIGI sukses menghibur lebih dari 5.000 pengunjung Biznet Festival Bandarlampung 2023 yang bertempat di Lapangan Saburai.

Selain acara hiburan, rangkaian kegiatan juga diisi dengan beragam kompetisi inspiratif, seperti kompetisi Band, Cosplay, Modelling, Push Bike hingga MOBA.

Biznet Festival menjadi salah satu bentuk apresiasi dan terimakasih kepada masyarakat Bandarlampung khususnya untuk para pelanggan yang telah memberikan dukungan kepada Biznet. 

"Kami juga berharap tidak hanya memberikan acara hiburan tetapi juga momen mengeksplore bakat dan ide kreatif dalam rangkaian kompetisi yang digelar,"papar Gitanissa Laprina selaku Senior Manager Marketing Biznet saat konferensi pers.

Guest star grub band GIGI pada event #BiznetFestival Bandarlampung 2023. Foto: Yunike Purnama/Kabarsiger

Dipilihnya kota Bandarlampung menjadi salah satu kota yang menjadi fokus perluasan jaringan sejak resmi Biznet hadir tahun 2019.

"Di acara ini kami juga ingin memberikan kesempatan untuk masyarakat Bandar Lampung mendapatkan pengalaman terbaik dalam berinternet, karena itu kami menyediakan Internet WiFi yang dapat diakses oleh seluruh pengunjung secara gratis selama acara bertangeung Selain itu untuk memberikan momen yang tak terlupakan bagi seluruh pengunjung Biznet tund mengajak Tim RRQ, salah satu tim esports kebanggan Indonesia untuk menyapa langsung para penggemar game di Bandarlampung,"papar Gita.

Konsistensi Biznet Perkuat Branding Layanan dan Produk 

I Gede Novrada Budiartha, Senior Manager Territory East dan Gitanissa Laprina, Senior Manager Marketing Biznet. Foto: Yunike Purnama/Kabarsiger

Selanjutnya, I Gede Novrada Budiartha selaku Senior Manager Territory East memaparkan Biznet Festival Bandar Lampung 2023 juga merupakan acara untuk memperkenalkan layanan-layanan yang Biznet hadirkan untuk masyarakat Bandarlampung, dimana Biznet telah hadir sejak tahun 2019 dengan beragam layanan yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan masyarakat, mulai dan layanan Internet untuk perumahan hingga untuk kebutuhan bisnis/UMKM. 

“Biznet menghadirkan layanan Internet yang sesuai dengan kebutuhan segmen seperti layanan untuk perumahan dan apartemen melalui Biznet Home mulai dari Rp350 ribu/bulan dan untuk segmen bisnis/UMKM dengan layanan Biznet Metronet dengan harga mulai dari Rp1.150 juta/bulan,”papar Gede. 

Untuk wilayah Bandar Lampung dan sekitarnya, Biznet telah memiliki beberapa kantor cabang yang tersebar di seluruh area Bandar Lampung dan telah membangun jaringan lebih dari 51,000 homepass yang tersedia di 92 kelurahan di Bandarlampung.

Selain itu, di tahun 2023 ini Biznet juga melakukan proses pembangunan infrastruktur jaringan kabel Fiber Optic: bawah laut, yang nantinya akan menghubungkan Pulau Jawa, Sumatra dan Bangka dengan nama Biznet Nusantara Cable System-1 (BNCS-1) akan menghubungkan Anyer, Kabupaten Serang (Pulau Jawa) ke Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan Pulau Sumatra) dan Sungsang, Kabupaten Banyuasin (Pulau Sumatra) ke Muntok, Kabupaten Bangka Barat (Pulau Bangka) sepanjang kurang lebih 100 KM. 

Apabila jaringan BNCS-1 ini telah aktif, daerah Provinsi Lampung dan Sumatra Selatan dapat menikmati layanan Internet dengan kapasitas yang lebih besar, sama seperti di Pulau Jawa dan Bali.

Melihat kebutuhan Internet yang terus meningkat termasuk di Kota Bandarlampung, berharap internet yang Biznet hadirkan dapat mendorong masyarakat untuk dapat berkembang dengan memanfaatkan Internet secara positif sehingga menjadi solusi terbaik bagi kemajuan seluruh masyarakat.

"Dengan mengadakan acara ini kami juga berharap masyarakat Bandarlampung dapat lebih mengenal layanan yang sesuai dengan kebutuhan digital masyarakat dan turut mendukung masyarakat dalam menjalankan aktivitas digital sehari-hari," tutup Gede. (*)

Editor: Redaksi
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS