IHSG Sepekan Tertekan 0,29% ke Level 6.859
Yunike Purnama - Sabtu, 19 Agustus 2023 19:19JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat data perdagangan selama periode tanggal 14 sampai 18 Agustus 2023. Di mana perdagangan minggu ini bervariasi.
"Selama sepekan ini, terdapat peningkatan kapitalisasi pasar Bursa sebesar 0,04% menjadi Rp10.060 triliun dari Rp10.056 triliun pada pekan sebelumnya," ujar Pj. S. Sekretaris Perusahaan PT BEI, Kautsar Primadi Nurahmad dalam keterangannya Sabtu (19/8/2023).
Dia menyebut, rata-rata nilai transaksi harian Bursa mengalami perubahan sebesar 12,62% menjadi Rp10.700 triliun dari Rp10.245 triliun pada penutupan pekan yang lalu.
- Samsung Hentikan Update Software di Berbagai Ponsel Seri Galaxy, Ini Daftarnya!
- Tren Istilah: Hindari Penghasilan Tinggi Namun Tak Bikin Kaya, Apa Itu HENRY?
- Lima Tips Kelola Keuangan Sehat Tanpa PayLater
- Bisa Bikin Panjang Umur, Inilah Gaya Hidup Mediterania
"Kemudian, rata-rata volume transaksi harian selama sepekan turut meningkat 7,42% menjadi 16,765 miliar lembar saham dari 18,108 miliar lembar saham pada penutupan pekan yang lalu," ungkap Kautsar.
Rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa selama sepekan mengalami perubahan sebesar 3,56% menjadi 1.051.405 transaksi dari 1.090.176 transaksi pada pekan lalu.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami perubahan 0,29% pada level 6.859,912 dari level 6.879,979 pada pekan sebelumnya.
"Sebelumnya. Investor asing pada hari ini mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp258,20 miliar dan sepanjang tahun 2023 investor asing mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp3,64 triliun," pungkas Kautsar.(*)