Hiski Pusat Minta Pengurus Hiski Lampung Kompak Membina Kegiatan Sastra

Chairil Anwar - Jumat, 16 Desember 2022 19:53
Hiski Pusat Minta Pengurus Hiski Lampung Kompak Membina Kegiatan SastraKetua Hiski Pusat Prof. Dr. Suwardi Endraswara, M.Hum. secara daring melantik 50 pengurus Hiski Komisariat Lampung, Jumat (16/12/2022), di Auditorium Drs. H. Dailami Zain, STKIP-PGRI Bandar Lampung. (sumber: Chairil Anwar/Kabar Siger)

BANDAR LAMPUNG — Ketua Himpunan Sarjana-Kesusastraan Indonesia (Hiski) Pusat Prof. Dr. Suwardi Endraswara, M.Hum. meminta seluruh pengurus Hiski Komisariat Lampung untuk kompak dan bekerja sama dalam membina dan mewadahi kegiatan sastra di Bumi Ruwa Jurai. Hal itu ia sampaikan dalam acara pelantikan 50 pengurus Hiski Komisariat Lampung, Jumat (16/12/2022), di Auditorium Drs. H. Dailami Zain, STKIP-PGRI Bandar Lampung, yang dilakukan secara luring maupun daring.

Guru Besar Antropologi Sastra itu menambahkan ruh Hiski berada pada komisariat, sehingga ia mengajak seluruh pengurus untuk solid dalam menjalankan program Hiski Komisariat Lampung, agar sastra Lampung mudah dikenal secara nasional maupun internasional. “Ruh Hiski ada di komisariat. Perlu kekompakan dan semangat kerja sama, agar kegiatan Hiski Lampung berjalan lancar. Jika tidak kompak, kita akan terseok-seok,” ujarnya.

Ketua Hiski Komisariat Lampung Prof. Dr. Surastina, M.Hum. saat membacakan laporan panitia pelantikan kepengurusan Hiski Komisariat Lampung, Jumat (16/12/2022), di Auditorium Drs. H. Dailami Zain, STKIP-PGRI Bandar Lampung.

Dalam pelantikan itu, Prof. Suwardi juga membacakan Tribakti Hiski yang kemudian diucapkan oleh perwakilan pengurus Hiski Komisariat Lampung yang dilantik. Ketiga ikrar itu yakni meminta pengurus Hiski Lampung untuk berjuang demi kemajuan Hiski dengan selalu berpedoman pada Pancasila dan UUD 1945, melaksanakan program dengan tanggung jawab, mengutamakan kerja sama, dan senantiasa menjunjung tinggi kebinekaan budaya bangsa, serta sanggup meluangkan waktu, pikiran, dan tenaga untuk memajukan Hiski dengan penuh kreasi dan inovasi sastra.

Di akhir pemaparannya, Ketua Hiski Pusat berterima kasih kepada panitia pelantikan Hiski Komisariat Lampung dan mengajak seluruh pengurus untuk bekerja dengan sungguh-sungguh sesuai dengan janji yang telah diucapkan.

Acara yang dirangkai dengan seminar sastra dan budaya ini turut dihadiri oleh Ketua Hiski Komisariat Lampung Prof. Dr. Surastina, M.Hum., Ketua STKIP PGRI Lampung Dr. Wayan Satria Jaya., M.Si., Guru Besar UIN Lampung Prof. Dr. Idham Kholid, M.Pd., Kepala KBPL Dr. Desi Ari Pressanti, M.Hum., Dr. Farida Ariyani dari Universitas Lampung, Dr. Dalman, M.Pd. dari Universitas Muhammadiyah Lampung, beserta tamu undangan.

Dalam sambutannya, Dr. Wayan Satria Jaya. M.Si. berharap Hiski Komisariat Lampung dapat berperan dalam mengedukasi masyarakat Lampung, khususnya dalam hal kesusastraan. “Semoga mampu memberikan sumbangsih keilmuan kesusastraan agar mampu memberikan pengetahuan bagi masyarakat Lampung,” katanya.

Sementara itu, saat membacakan laporan panitia, Ketua Hiski Komisariat Lampung Prof. Surastina, M.Hum. mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah datang dan berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. “Ucapan terima kasih kepada Universitas Lampung, Universitas Muhammadiyah Lampung, UM Kotabumi, UMPRI, UIN Raden Intan Lampung, Kantor Bahasa Provinsi Lampung, BRIN, instansi yang telah hadir, dan STKIP yang sudah menyediakan tempat,” ucapnya.

Pengurus Hiski Komisariat Lampung berfoto bersama usai dilantik, Jumat (16/12/2022), di Auditorium Drs. H. Dailami Zain, STKIP-PGRI Bandar Lampung.

Dalam kesempatan itu, Prof. Surastina juga mengajak seluruh peserta untuk mendoakan dua pengurus Hiski Komisariat Lampung yang telah berpulang sebelum dilantik, yakni almarhum Dr. Kahfie Nazaruddin, M.Hum. dan almarhum Dr. Supriyono, M.Pd., M.M.

Usai pelantikan, acara dilanjutkan dengan seminar sastra-budaya yang diisi oleh narasumber Ketua Hiski Komisariat Lampung Prof. Surastina, M.Hum., Dr. Dalman, M.Pd., (Universitas Muhammadiyah Lampung), Preni Reliyanti, M.Pd. (SMPN 2 Merbau Mataram), dan Dr. Sutanto, M.Pd. (UM Kotabumi), dengan dimoderatori oleh Dr. Andri Wicaksono, M.Pd. (STKIP-PGRI Bandar Lampung). (CA)

Editor: Eva Pardiana
Chairil Anwar

Chairil Anwar

Lihat semua artikel

RELATED NEWS