Harga Emas Antam Hari Ini Melonjak
Yunike Purnama - Rabu, 09 Maret 2022 09:02BANDARLAMPUNG - Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) melonjak pada Rabu, 9 Maret 2022.
Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp1.036.000. Harga emas Antam ini naik Rp17.000 dari harga yang dicetak pada Selasa, 8 Maret 2022 yang berada di level Rp1.019.000 per gram.
Sementara harga buyback emas Antam berada di level Rp943.000 per gram. Harga tersebut juga naik Rp17.000 dibandingkan dengan harga buyback pada Selasa, 8 Maret 2022 yang ada di Rp926.000 per gram.
- Disney Berkolaborasi dengan 29 Merek Produk Dalam Negeri
- Awasi Rantai Pasok Batu Bara, Pemerintah Rilis Simbara
- Cadangan Devisa RI per Februari Naik Jadi Rp2.035,2 T
Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya per Rabu, 9 Maret 2022 dan belum termasuk pajak:
Harga emas 0,5 gram: Rp568.000
Harga emas 1 gram: Rp1.036.000
Harga emas 5 gram: Rp4.955.000
Harga emas 10 gram: Rp9.855.000
Harga emas 25 gram: Rp24.512.000
Harga emas 50 gram: Rp48.945.000
Harga emas 100 gram: Rp97.812.000
Harga emas 500 gram: Rp488.320.000
Harga emas 1.000 gram: Rp976.600.000