FKPI Lampung: Vaksinasi Booster Kedua Penting untuk Cegah Covid-19 Kembali Menyebar
Eva Pardiana - Senin, 01 Agustus 2022 17:17BANDAR LAMPUNG – Ketua Perhimpunan Klinik dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Indonesia (PKFI) Perwakilan Lampung dr Boy Zaghlul Zaini menilai vaksinasi booster kedua atau vaksin keempat penting untuk masyarakat dalam rangka mencegah virus corona kembali menyebar.
Menurut Boy perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia belakangan menunjukkan adanya peningkatan. Sehingga pemberian booster kedua untuk meningkatkan imun masyarakat dinilai sangat perlu.
Ia membeberakan saat ini capaian vaksinasi booster pertama di Provinsi Lampung masih di angka 15 persen dan untuk vaksin kedua belum mencapai 80 persen.
- IDI Bandar Lampung: Kemiskinan Penyebab Tingginya Angka Stunting
- Bandar Lampung Targetkan Tekan Angka Stunting hingga Nol Persen
- Mobile Banking BCA Eror, Manajemen Beri Tanggapan
"Harapannya Puskesmas bisa langsung datang ke masyarakat untuk memberikan vaksinasi sehingga capaian vaksinasi di Lampung bisa tercapai," ungkapnya saat ditemui di ruang kerjanya, Senin 1 Agustus 2022.
Kementerian Kesehatan mulai memberikan vaksinasi Covid-19 dosis keempat atau booster kedua. Saat ini penerima vaksinasi booster kedua difokuskan tenaga kesehatan yang berjumlah 1,9 juta orang.
Dinas Kesehatan Provinsi Lampung mencatat periode 18 Maret - 1 Agustus 2022 terdapat 9 kasus Covid-19 baru. Sehingga total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Bumi Ruwa Jurai sejak pandemi melanda telah mencapai 69.069 kasus. (IQB)