Dirut BRI Beberkan 6 Faktor Penentu Keberlanjutan Industri Perbankan Indonesia

Redaksi - Senin, 30 Januari 2023 13:59
Dirut BRI Beberkan 6 Faktor Penentu Keberlanjutan Industri Perbankan IndonesiaLogo Bank BRI, di Jakarta. Foto: Panji Asmoro/TrenAsia (sumber: trenasia.com)

JAKARTA – Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) Sunarso menyebut terdapat beberapa hal yang akan memengaruhi industri perbankan nasional ke depan. 

Mulai dari bonus demografi, praktik ESG hingga keberadaan financial technology (fintech). 

Sunarso menjelaskan, yang pertama adalah bonus demografi penduduk, “Jadi tren jumlah penduduk usia produktif akan meningkat mencapai 64 persen pada tahun 2030 nanti, ini sudah barang tentu adalah hal yang positif,” kata Sunarso dikutip Senin 30 Januari 2023.

Kemudian yang kedua adalah perubahan perilaku nasabah jadi transaksi digital payment meningkat lebih dari 30% sedangkan transaksi cash itu sekarang sudah turun tinggal 10% saja dan yang ketiga adalah implementasi praktik keuangan berkelanjutan Environmental, Social & Governance (ESG). 

Concern investor terhadap aspek ESG berpengaruh terhadap perubahan tata kelola dan bisnis perbankan,” tambah Sunarso.

Selanjutnya yang keempat low interest rate environment, tren penurunan credit yield berdampak pada Net Interest Margin yang semakin tertekan. 

“Kalau kita lihat di 2020 itu NIM bisa lebih 10 persen tapi 2022 ini hanya sekitar 6 persen sehingga saya pikir bank tetap didorong untuk memperluas fungsi intermediasinya karena dalam presentasi itu NIM-nya itu makin kecil. Kalau mau laba besar berarti ya harus nyari nasabah sebanyak-banyaknya kira-kira begitu gambarannya,” urai dia.

Kemudian kelima utilisasi data dan teknologi itu semakin dominan jadi penggunaan data analitik untuk mempercepat proses bisnis kredit underwriting dan marketing. Dan yang terakhir, yang keenam adalah kompetisi dengan fintech.

“Jadi persaingan yang semakin ketat seiring dengan hadirnya pemain-pemain non-bank seperti Fintech dengan berbagai dinamikanya,” pungkasnya.

Bagikan

RELATED NEWS