BSI Luncurkan 3 Layanan Transaksi Keuangan, Apa Saja?

Yunike Purnama - Rabu, 12 Januari 2022 12:40
BSI Luncurkan 3 Layanan Transaksi Keuangan, Apa Saja?PT Bank Syariah Indonesia Persero Tbk (BSI) meluncurkan tiga layanan transaksi keuangan. (sumber: Dok BSI)

BANDARLAMPUNGPT Bank Syariah Indonesia Persero Tbk (BSI) meluncurkan tiga layanan transaksi keuangan.

Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan tiga layanan tersebut antara lain bank penyalur gaji, bank persepsi, dan bank pengelola rekening khusus Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

"Kami memfasilitasi para ASN, prajurit TNI, dan anggota Polri. Dukungan kami hadirkan melalui layanan e-channel  BSI untuk menerima pembayaran modul penerimaan negara, pendapatan negara bukan pajak, dan layanan pengelolaan SBSN sesuai syariah," ujar Hery, Selasa (11/1/2022).

Hery memaparkan, BSI akan menjadi bank penyalur gaji (payroll) bagi dari 160.000 ASN, prajurit TNI, dan anggota Polri di seluruh Indonesia.

Besaran anggaran negara untuk gaji ASN, TNI, dan Polri yang disalurkan BSI per bulannya mencapai lebih dari Rp600 miliar.

BSI menjanjikan pembayaran penerimaan negara secara cepat, transparan, dan efektif.

Dengan adanya pelayanan tersebut, nasabah BSI bisa membayar pajak melalui berbagai kanal antara lain BSI Mobile, CMS, BSI Net, dan teller.

BSI juga menjadi salah satu agen penjual SBSN. Sebagai mitra strategis Kemenkeu, BSI mengelola rekening khusus SBSN yang meliputi layanan pengelolaan kas dan penyampaian laporan.

“Kerja sama ini diharapkan pengelolaan rekening khusus SBSN memenuhi unsur syariah dan memberikan kontribusi bagi penyaluran APBN untuk membiayai proyek pemerintah secara optimal, efektif, dan efisien,” katanya. (*)

Editor: Yunike Purnama
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS