5 Kasus Varian Omicron Ditemukan di Lampung

Yunike Purnama - Sabtu, 05 Februari 2022 15:29
5 Kasus Varian Omicron Ditemukan di LampungIlustrasi Covid-19 varian Omicron. (sumber: Shutterstock)

BANDARLAMPUNG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung kembali mengonfirmasi telah menemukan kasus varian Omicron (B.1.1.529) sebanyak 5 kasus. Temuan itu merupakan data berdasarkan hasil Whole Genome Sequencing (WGS) dari Litbangkes RI hingga 3 Februari 2022.

"Situasi pandemi Covid-19 di Lampung  udah memperlihatkan tren kenaikan kasus. Ada kecenderungan peningkatan kasus baru dalam 1 minggu terakhir dan sudah ditemukan varian Omicron di Provinsi Lampung sebanyak 5 kasus," ujar Kepala Dinkes Kesehatan Provinsi Lampung Reihana, melalui keterangan resminya, Sabtu (5/2/2022).

Lebih lanjut Reihana menyampaikan, adanya peningkatan kasus baru ini juga perlu disikapi dengan positif, karena itu merupakan kinerja dari petugas di lapangan terus melakukan skrining secara aktif, termasuk skrining di Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada satuan pendidikan.

"Ini adalah bentuk upaya kita untuk menekan angka penularan dan segera dilakukan tatalaksana penanganan isolasi dan karantina," kata Juru Bicara Penanganan Covid-19 di Provinsi Lampung tersebut.

Reihana menegaskan, menyelesaikan pandemik Covid-19 yang saat ini Provinsi Lampung telah terdeteksi varian Omicron, maka diperlukan kerjasama dari semua pihak bukan hanya dari jajaran Dinas Kesehatan saja.

Hal tersebut turut meliputi instansi lintas sektoral terkait seperti TNI, POLRI, BPBD, Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, Dinas Pariwisata, Dinas Tenaga Kerja, PMD, Dinas Kominfo bersama Media, dan lintas sektor
lainnya.

"Omicron tidak bisa dihindari karena memang penyebarannya lebih cepat dibanding varian Covid-19 lain, tapi kita semua tidak usah panik, dengan membentengi diri kita dengan vaksinasi Covid-19 secara lengkap dan melakukan booster vaksinasi, penerapan prokes ketat. Insyaallah kita semua terhindar dari varian Omicron, jaga Aman, Imun, dan Iman kita," pintanya. (*)

Editor: Yunike Purnama
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS