Pemkot Bandar Lampung
Penulis:Eva Pardiana
BANDAR LAMPUNG – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana, mengunjungi korban ledakan tabung gas LPG yang dirawat di Rumah Sakit Umum Abdoel Moeloek (RSUAM) pada Selasa (6/2/2024).
Dalam peristiwa tragis tersebut, Tohir (54) mengalami luka bakar 60 persen dan dirawat di ruang Bedah Kutilang, sementara Masiyah (54) menderita luka bakar 30 persen dan menjalani perawatan di ruang bedah mawar.
Setelah mengunjungi korban, Walikota memberikan imbauan kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan gas dan listrik.
"Alhamdulillah, hari ini kita telah melihat langsung para korban ledakan gas, dan proses operasinya sudah berjalan. Semoga mereka segera pulih, dan saya mengajak keluarga untuk tetap tabah. Saya juga ingin mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati dalam mengelola gas dan listrik," tegasnya.
Selain itu, walikota juga menyoroti pentingnya kewaspadaan terhadap kondisi cuaca ekstrim. "Semoga Bandar Lampung tetap aman," harapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Eva Dwiana menjelaskan bahwa Dinas Pemadam Kebakaran telah melakukan sosialisasi sebagai langkah preventif terhadap bencana kebakaran.
"Sudah kemarin, Dinas Pemadam Kebakaran telah mensosialisasikan langkah-langkah pencegahan kebakaran kepada masyarakat, termasuk yang disebabkan oleh listrik maupun tabung gas," paparnya. (WAN)