Akhir Pekan, IHSG Siap Lanjutkan Penguatan

2021-04-30T09:16:34.000Z

Penulis:Yunike Purnama

Screenshot_2021-04-30-09-14-25-87.jpg
Ilustrasi logo IDX.

Kabarsiger.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi kembali menguat pada perdagangan hari ini setelah bank sentral Amerika Serikat, The Fed menahan suku bunga tetap di level 0,25 persen.

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies mengatakan, hari ini IHSG akan bergerak di level support 5.974-5.993 dan resistance 6.025-6.038.

"Secara teknikal indikator stochastic bergerak melebar setelah membentuk golden cross mengindikasikan potensi penguatan," kata Dennies dalam riset hariannya, Jumat (30/4/2021).

Ia menjelaskan, selain keputusan suku bunga The Fed penguatan indeks juga masih didorong oleh rilis laporan keuangan pembagian dividen beberapa emiten dan untuk selanjutnya investor akan mencermati data manufaktur dari Tiongkok.

Di sisi lain, lanjut Dennies, penguatan IHSG juga seiring dengan penguatan di bursa saham global. Bursa Amerika Serikat kompak ditutup menguat.

"Penguatan didorong oleh munculnya laporan keuangan kuartal I-2021. Banyak perusahaan menunjukan pendapatan yang lebih baik daripada tahun lalu, menandakan pemulihan ekonomi US masih terus terjadi," jelasnya.

Ia menuturkan, untuk selanjutnya di Amerika Serikat investor akan memperhatikan data ekonomi yang akan datang yaitu pendapatan pribadi dan pengeluaran yang akan diumumkan pada Jumat malam ini.

Sementara untuk pergerakan bursa Asia masih dibuka dibuka melemah. Pelemahan tersebut dipicu oleh kekhawatiran investor Asia atas penularan covid-19 di India.(*)