ahm
Penulis:Yunike Purnama
Editor:Redaksi
JAKARTA - Gelaran modifikator akbar dari PT Astra Honda Motor (AHM), Honda Modif Contest (HMC) 2023 kembali digelar untuk mewadahi kreativitas ide para modifikator sepeda motor di Tanah Air.
Perhelatan bergengsi untuk para pecinta modifikasi sepeda motor Honda ini akan diselenggarakan di 6 kota besar dan mengajak lebih dari 1.000 modifikator berbakat dari seluruh Indonesia.
Pada putaran tahun ini, HMC melombakan 9 kelas utama, yaitu All stock & Advance untuk sepeda motor produksi di bawah tahun 2006, serta juga dibuka kategori Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance, Sport Naked, Sport Fairing, Sticker/ decals, Racing Style, serta Community Touring untuk kategori sepeda motor dengan produksi di atas tahun 2006. Semakin menarik, dibuka juga kelas Free for All (FFA) yang bergengsi untuk semua kategori skutik, cub, dan sport Honda dari semua tahun produksi.
Penentuan pemenang di keseluruhan HMC akan melibatkan juri-juri kompeten yang berpengalaman di bidang modifikasi. Mereka adalah para profesional builder yang sudah lama aktif menggeluti dunia modifikasi di Tanah Air. (*)