Tips Menata Meja Kerja Kantor Sesuai Feng Shui Agar Makin Cuan
Yunike Purnama - Senin, 13 November 2023 09:36BANDARLAMPUNG - Ada banyak konten hack produktivitas di tempat kerja. Akan tetapi, apakah Anda mengetahui bahwa menata meja kerja kantor sesuai feng shui ternyata juga dapat berdampak baik untuk produktivitas?
Seperti yang dilansir Trenasia jaringan Kabarsiger dari Lifestyle Asia pada Jumat 10 November 2023, menerapkan aspek feng shui pada desain ruangan terutama meja kerja kantor dipercaya dapat membawa banyak keberuntungan, kemakmuran, dan kedamaian.
Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin membuat suatu lingkungan kerja yang lebih produktif ide membeli meja kantor yang sesuai dengan feng shui tentu bukan menjadi ide yang buruk.
Penataan posisi furnitur di ruangan dan keberadaan tanaman serta warna tertentu dapat berperan jika Anda ingin memperoleh karier yang sukses. Meski bukti ilmiah yang mendukung feng shui bisa dikatakan masih kurang, konsep meja kerja kantor sesuai dengan feng shui dipercaya mampu menciptakan ruangan yang bebas dari kekacauan, menarik, dan atraktif.
Apa Itu Feng Shui?
Feng shui adalah suatu konsep menjaga keseimbangan antara lima elemen dasar alam yaitu tanah, kayu, api, air, dan logam. Harmoni yang sempurna yang tercipta dari semua elemen ini diketahui dapat berdampak positif pada kesejahteraan manusia.
Cara Menata Meja Kerja Kantor Sesuai Feng Shui
Berikut cara menata ruangan meja kerja Anda sesuai feng shui untuk meningkatkan produktivitas agar cuan yang diperoleh semakin banyak.
1. Warna dan Bahan Meja Kerja
Baik Anda memiliki ruang kerja bersama dengan rekan Anda, di kantor perusahaan, atau di rumah sendiri, jika Anda memiliki pilihan untuk memilih meja, Anda bisa menggunakan meja kayu berwarna cokelat.
Warna cokelat menurut feng shui melambangkan tanah, yang menjadi simbol kekuatan dan kestabilan. Sedangkan bahan kayu melambangkan pertumbuhan. Feng shui juga melarang penggunaan meja kerja kaca.
Jika Anda tidak menyukai meja kayu, Anda bisa memilih meja dari logam yang menandakan fokus dan keteraturan. Untuk warna, Anda bisa memilih warna elemen bumi seperti kuning, cokelat, dan oranye. Anda juga bisa memilih warna hitam karena melambangkan elemen air dan bisa memberikan Anda banyak inspirasi.
Apabila semua warna tersebut tidak menarik minat Anda, Anda bisa mencoba meja berwarna hijau biru. Namun, pastikan Anda tetap memiliki elemen kayu yang merupakan simbol pertumbuhan.
2. Bentuk dan Posisi Penempatan Meja Kerja
Feng shui merekomendasikan meja yang dapat berdiri kokoh dan berukuran sesuai dengan ukuran tubuh Anda. Hindari meja yang sangat kecil yang biasanya digunakan untuk menghemat ruang karena menurut feng shui seseorang memerlukan tempat kerja berukuran penuh agar dapat berhasil dalam menjalankan bisnisnya.
Selain itu, pastikan agar satu meja kerja Anda tidak mendominasi seluruh ruangan karena hanya akan membuat ruangan jadi tampak berantakan. Meja kerja seharusnya dijauhkan dari pintu masuk dan hindari menghadap ke dinding. Sebaiknya, meja kerja dihadapkan ke luar melalui jendela samping.
3. Barang-barang di Atas Meja Kerja
Sesuai prinsip feng shui, sebaiknya Anda merapikan ruangan tempat Anda tinggal atau bekerja karena barang-barang lama yang berdebut ternyata tidak baik untuk pertumbuhan dan kesejahteraan Anda.
Selain itu, membiarkan meja kerja tetap kosong juga ternyata tidak disarankan karena hal ini menunjukkan ketidak seimbangan energi yin (dingin) dan yang (panas). Oleh karena itu, untuk mencapai keseimbangan yang sempurna, meja kantor harus memiliki tiga benda berikut, keramik atau gerabah yang merupakan simbol elemen tanah untuk stabilitas, tanaman hijau melambangkan kayu untuk pertumbuhan, dan kristal fluorit untuk kejernihan mental.
Hal-hal yang Harus Dihindari Saat Menata Meja Kantor Sesuai Feng Shui
Feng shui mendukung prinsip meminimalkan kekacauan agar dapat meningkatkan efisiensi. Prinsip itu juga berarti Anda tetap harus memiliki jarang yang cukup antara Anda dan rekan kerja Anda jika berbagi ruang kerja yang sama. Hindari duduk membelakangi satu sama lain atau bahkan bertatap muka karena dapat memicu konflik.
Itu tadi beberapa cara menata meja kerja kantor sesuai feng shui agar makin cuan dan produktif. Selamat mencoba! (*)