Spider-Man: Across the Spider-Verse Tayang di Bioskop pada 31 Mei 2023

Yunike Purnama - Minggu, 28 Mei 2023 08:57
Spider-Man: Across the Spider-Verse Tayang di Bioskop pada 31 Mei 2023 Film Spider-Man: Across the Spider-Verse dipastikan tayang di bioskop Indonesia akhir Mei 2023. Hal ini istimewa mengingat jadwal tayang film di Indonesia dua hari lebih awal dibanding penayangan global pada 2 Juni 2023. (sumber: Sony Pictures)

JAKARTA - Film Spider-Man: Across the Spider-Verse dipastikan tayang di bioskop Indonesia akhir Mei 2023. Hal ini istimewa mengingat jadwal tayang film di Indonesia dua hari lebih awal dibanding penayangan global pada 2 Juni 2023.

Kabar itu diumumkan distributor resmi film, Sony Pictures, melalui media sosialnya, Rabu 24 Mei 2023. “Siapa di antara mereka yang bisa dipercaya? #SpiderVerseID, tayang 31 Mei 2023 eksklusif di bioskop,"” cuit akun Twitter @SonyPicturesID.

Cuitan tersebut diikuti cuplikan promo Across the Spider-Verse yang menampilkan lima Spider-Man dari berbagai semesta. Kelima karakter itu akan menjadi lakon utama dalam film. Sebagai informasi, tiga karakter di antaranya kembali muncul usai peristiwa Spider-Man: Into the Spider-Verse (2018), yakni Miles Morales (Shameik Moore), Gwen Stacy (Hailee Steinfeld), serta Peter B. Parker (Jake Johnson).

Multiverse

Sedangkan dua karakter lain yakni Jessica Drew dan Miguel O'Hara. Karakter seperti Spider-Man Noir (Nicolas Cage) serta Jefferson Davis (Brian Tyree Henry) juga akan muncul. Trailer film turut menampilkan adegan Miles yang tengah diburu kawanan Spider-People di Multiverse. Adegan lain juga menampilkan Miles diserang Miguel O'Hara alias Spider-Man 2099.

Across the Spider-Verse mengambil latar waktu setahun usai peristiwa Into the Spider-Verse. Saat itu, Miles Morales tiba-tiba diajak Gwen Stacy berpetualang untuk menyelesaikan misi di Multiverse. Dalam misinya, mereka harus mencegah the Spot yang merusak tatanan jagat raya serta mengancam nyawa semua Spider-People dari berbagai semesta.

Spider-Man: Across the Spider-Verse adalah sekuel Spider-Man: Into The Spider-Verse (2018), film animasi superhero laba-laba yang sukses besar di pasaran.(*)

Editor: Redaksi
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS