SMSI Kota Metro Peringati HUT Ke-7 dengan Salawat Bersama
Eva Pardiana - Jumat, 08 Maret 2024 05:37METRO – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Metro merayakan ulang tahun ke-7 SMSI dengan menggelar salawat yang dihadiri langsung oleh Habib Fahmi Husein Al Haddad di Lapangan Rejomulyo, Metro Selatan, Kamis (7/3/2024). Acara solawat tersebut menjadi bagian dari rangkaian perayaan yang telah dimulai sejak 20 Februari 2024.
“Kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur atas berbagai pencapaian yang telah diraih SMSI Kota Metro selama beberapa tahun terakhir, serta sebagai persiapan menyambut bulan suci Ramadan,” ujar Ketua SMSI Kota Metro, Ali Imron Muslim.
Turut hadir dalam acara solawat tersebut adalah Walikota Metro yang diwakili oleh Sekda Kota Metro, Camat Metro Selatan beserta jajaran, dan Forkopimda.
- HUT Ke-7 SMSI, Lampung Rayakan dengan Potong Tumpeng dan Donor Darah
- Drama Eksekusi Lahan PTPN VII oleh PN Kotabumi
- PLN dan Dinas Pendidikan Lampung Dorong Peningkatan SDM dengan Mendukung Program ITPLN
Ketua SMSI Provinsi Lampung, Donny Irawan, juga menyampaikan harapannya agar SMSI terus berkembang menjadi organisasi yang solid, didukung oleh individu-individu berkualitas dengan visi misi yang jelas.
Selain solawat, SMSI Provinsi Lampung juga akan menyelenggarakan kegiatan donor darah sebagai bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-7. Donny menekankan pentingnya pengurus dan anggota SMSI untuk aktif dalam memberikan ide dan gagasan guna meningkatkan keberadaan dan manfaat SMSI bagi masyarakat.
Gelaran perayaan ulang tahun SMSI ke-7 dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk Ketua SMSI Provinsi, Donny Irawan, Sekretaris H. Senen, Plh SMSI Provinsi Lampung, Fajar Arifin, Ketua SMSI Kota Bandarlampung, Jepri, SMSI Lampung Selatan, Rosid, SMSI Pringsewu, Hersoli Riswan, serta pengurus SMSI lainnya. (*)