Sempat Naik, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Bandar Lampung Turun

Eva Pardiana - Selasa, 15 Maret 2022 13:57
Sempat Naik, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Bandar Lampung TurunHarga telur di Pasar Pasir Gintung, Kota Bandar Lampung, alami penurunan, dari harga sebelumnya Rp24.000 per kilogram, kini menjadi Rp22.000. (sumber: Rochmadyanti/Kabar Siger)

BANDAR LAMPUNG – Dua pekan menjelang bulan Ramadan, harga sejumlah bahan pokok di Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung mengalami penurunan. 

Berdasarkan pantauan Kabar Siger di Pasar Pasir Gintung, Selasa, 15 Maret 2022, bahan pokok mulai dari cabai hingga telur serentak turun harga.

Hardi, salah satu pedagang mengatakan bahwa pekan ini segala jenis cabai mengalami penurunan cukup drastis, begitu pun dengan bawang merah dan bawang putih yang juga ikut turun harga. "Mulai dari kemarin cabai sama bawang turun semua mbak,” ujarnya.

Pasar Pasir Gintung, Bandar Lampung.  (Foto: Rochmadayanti/Kabar Siger)

Ia memaparkan harga cabai merah saat ini Rp40.000 per kilogram, tidak jauh dengan cabai merah, harga cabai rawit hijau Rp44.000, dan harga cabai setan Rp60.000.

Sementara harga bawang merah R36.000 per kilogram dan bawang putih Rp28.000 per kilogramnya.

Hal senada disampaikan pedagang lainnya, Maggi.  Menurutnya harga pangan banyak yang mengalami penurunan. “Iya mbak, banyak yang turun harganya. Kalau dua hari yang lalu naik, baru kemarin ini turunnya.”

Harga telur juga menunjukkan tren penurunan, dari harga sebelumnya Rp24.000 per kilogram, kini menjadi  Rp22.000.

"Baru kemarin turun mbak, turun Rp2.000, tadinya Rp24.000 satu kilo, sekarang cuma Rp22.000," ungkap Minah seorang pedang telur. (RCH)

Editor: Eva Pardiana

RELATED NEWS