Patuhi Standar ICMM, MIND ID Fokus Keberlangsungan Bisnis Pertambangan
Yunike Purnama - Kamis, 26 Oktober 2023 17:47JAKARTA - Mining Industry Indonesia (MIND ID) sebuah BUMN Holding Pertambangan, terus berkomitmen mematuhi ketentuan International Council of Mining and Metals (ICMM) dalam menjalankan bisnisnya. Fokus utamanya adalah kegiatan industri pertambangan berkelanjutan, dengan tujuan mendukung kehidupan manusia di masa depan.
Asal tahu saja, MIND ID terdiri dari PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM, dan PT Timah Tbk. Kepatuhan terhadap ketentuan ICCMM menjadi langkah strategis untuk mencapai tujuan ESG dan menjalankan bisnis yang berkelanjutan.
Komitmen MIND tersebut sejalan dengan Peraturan Menteri (Permen) BUMN Nomor 5 Tahun 2022, yang menitikberatkan pada tiga pilar bisnis, yaitu kualitas lingkungan hidup, peningkatan kualitas sumber daya manusia, dan peningkatan kelas mitra binaan atau UMKM.
- Laba Bersih BRI Kuartal III-2023 Naik 12,47 Persen, Tembus Rp44,21 Triliun
- Perjalanan Kereta Cepat Ditambah hingga 25 per Hari, Intip Jadwalnya
- Israel Desak Sekjen PBB Mengundurkan Diri
Sekretaris Perusahaan BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID, Heri Yusuf, menyatakan dalam melaksanakan kegiatan pertambangan, MIND ID grup selalu mengutamakan aspek lingkungan dan memperhatikan dampak perubahan iklim. Ini sejalan dengan prinsip standar ICMM tentang lingkungan dan dana konservasi biodiversitas.
Heri menyebut untuk menjaga aspek lingkungan, MIND ID telah mengambil berbagai langkah, termasuk peningkatan penggunaan energi baru terbarukan (EBT), pengurangan produksi gas rumah kaca, serta pelaksanaan penanaman pohon untuk mendukung upaya dekarbonisasi dan pengelolaan limbah.
"Untuk menjaga lingkungan tetap lestari kami berfokus pada upaya pelestarian lingkungan dekarbonisasi serta bertanggung jawab dalam pengelolaan limbah," kata Heri dalam siaran pers yang diterima TrenAsia, Selasa 25 Oktober 2023.
Heri menjelaskan, dalam melaksanakan prinsip ICMM , MIND ID grup pun telah melakukan smart operation yang mencakup operational excellence, automasi, digitalisasi, inovasi, kualitas dan tanggung jawab produk, kepuasan pelanggan, tata kelola rantai pasok.
Grup MIND ID pun telah menerapkan prinsip hak asasi manusia manajemen risiko, kesehatan dan keselamatan lingkungan. Menurut Heri, sumber daya manusia merupakan aspek yang sangat penting untuk mencapai keberlanjutan perusahaan.
"Kami pun menitikberatkan pada kesejahteraan dan hak-hak pegawai serta berkomitmen untuk menciptakan lingkungan kerja kondusif, aman dan nyaman," tutur Heri.
MIND ID pun telah menerapkan aspek kemasyarakatan dengan membangun kemitraan terhadap masyarakat dan pemangku kepentingan. Selain itu, perusahaan juga telah mendorong pengembangan dan pembinaan masyarakat baik dari sisi keterampilan hingga pendidikan, sehingga dapat menumbuhkan perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan.
Heri mengungkapkan, dalam menjalan prinsip ICMM perusahaan juga menerapkan tata kelola yang dapat menunjang kegiatan bisnis berkelanjutan, baik dalam pengambilan keputusan, transparansi dan akuntabilitas, etika bisnis dan manajemen risiko.
"Dari berbagai pilar yang telah ditetapkan MIND ID dan grup diharapkan akan mencapai keberhasilan bisnis dengan mengacu pada prinsip standar ICMM," ujarnya.(*)