Melihat Potensi Kripto ETH Oktober 2023 Seiring Maraknya Peluncuran ETF EThereum Futures

Yunike Purnama - Senin, 09 Oktober 2023 15:43
Melihat Potensi Kripto ETH Oktober 2023 Seiring Maraknya Peluncuran ETF EThereum Futurescryptocurrency (sumber: Ist)

BANDARLAMPUNG - Aset kripto ETH berpotensi mencatat kinerja positif pada Oktober 2023 seiring dengan maraknya peluncuran produk exchange traded fund (ETF) Ethereum Futures di bulan ini.

Financial Expert Ajaib Kripto Panji Yudha mengatakan, Ethereum merupakan salah satu altcoin terbesar berdasarkan kapitalisasi pasar.

Dukungan dari jutaan pengguna jaringan Ethereum dan beragam aplikasi terdesentralisasi yang dibangun di atasnya telah mengukuhkan posisinya sebagai produk blockchain yang menempati urutan kedua berdasarkan kapitalisasi pasar setelah Bitcoin.

Menurut Panji, rencana pengembangan berkelanjutan yang ada akan semakin memperkuat dominasi Ethereum di atas altcoin lainnya.

Menariknya, Oktober 2023 dimulai dengan sentimen positif berkat peluncuran ETF Ethereum Futures oleh beberapa manajer investasi. Ini berpotensi menjadi pendorong bagi Ethereum untuk terus naik sepanjang Oktober 2023.

"Adanya ETF Ethereum Futures akan memungkinkan investor tradisional untuk mendapatkan akses ke eksposur terhadap harga Ethereum tanpa harus secara langsung membeli dan menyimpan kripto tersebut. ETF adalah instrumen keuangan yang diperdagangkan di bursa seperti saham sehingga lebih mudah bagi investor konvensional untuk berpartisipasi dan dapat tentunya juga meningkatkan likuiditas pasar kripto," kata Panji kepada TrenAsia, dikutip Senin, 9 Oktober 2023.

Bulan ini, setidaknya ada sembilan ETF Ether futures yang diluncurkan oleh perusahaan seperti VanEck, Bitwise, ProShares, Valkyrie, Hashdex, dan Volatility Shares dalam pekan ini.

Bitwise Asset Management, misalnya, memulai perdagangan untuk dua ETF Ethereum Futures pada hari Senin, 2 Oktober 2023, setelah melakukan revisi terhadap aplikasinya untuk ETF Bitcoin Spot.

Selain itu, ProShares dan VanEck juga meluncurkan ETF Ethereum Futures pada hari yang sama. Pada akhir September, Valkyrie mengumumkan rencana untuk meluncurkan Valkyrie Bitcoin dan Ether Strategy ETF (BTF).

Fenomena "Uptober" di Industri Kripto

Pada awal bulan Oktober, nilai Bitcoin (BTC) sempat melonjak hingga mencapai US$28.500 atau setara dengan Rp445,39 juta dalam asumsi kurs Rp15.628 per-dolar Amerika Serikat (AS). pada hari Senin, 2 Oktober 2023,, mencapai level tertinggi dalam enam minggu terakhir.

Sementara itu, Ethereum (ETH) juga mengalami kenaikan, mencapai US$1.750 (Rp27,3 juta) pada hari yang sama, didorong oleh sentimen positif terkait peluncuran ETF Ethereum futures oleh beberapa manajer investasi.

Selama September, pergerakan Bitcoin cukup fluktuatif, bergerak dalam kisaran harga US$24.905 (Rp389,21 juta) hingga US$27.485 (Rp429,53 juta). Bitcoin akhirnya berhasil menutup bulan September 2023 dengan kenaikan sekitar 3,91%, berdasarkan data dari Coinglass.

Dikatakan oleh Panji, ditutupnya bulan September dengan kenaikan pada Bitcoin merupakan yang pertama kali sejak tahun 2016.

Panji pun mengatakan, ada potensi bahwa Bitcoin akan melanjutkan tren positifnya di bulan Oktober, mengingat sejarah pergerakan harga Bitcoin selama Oktober dari tahun 2013 hingga 2022 cenderung positif, dengan rata-rata kenaikan sekitar 22,34%.

“Fenomena kenaikan pasar Aset Kripto secara keseluruhan di setiap Oktober sering disebut "Uptober" di kalangan komunitas kripto. Terbukti bahwa, Bitcoin membukukan kenaikan positif dalam empat tahun terakhir di setiap bulan Oktober terakhir dan Bitcoin hanya turun hanya dua kali pada bulan Oktober selama satu dekade terakhir yaitu pada 2014 dan 2018 ,” kata Panji. (*)

Editor: Redaksi
Bagikan
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS