Apple Berhenti Jual iPhone 12 Pro dan iPhone XR
Yunike Purnama - Senin, 20 September 2021 08:48JAKARTA - Apple telah resmi mengumumkan empat model iPhone terbaru, yaitu lini iPhone 13, pada acara bertajuk California Streaming pada tanggal 14 September lalu. Namun, dengan peluncuran iPhone terbaru ini, Apple menghentikan penjualan sejumlah iPhone model lama.
Model yang masuk ke dalam daftar produk iPhone yang tidak lagi akan dijual oleh Apple yaitu iPhone 12 Pro dan iPhone 2 Pro Max. Konsumen sudah tidak lagi dapat menemukan kedua model unggulan dari lini iPhone keluaran tahun 2020 lalu ini di toko online resmi Apple, kecuali model rekondisi.
Hal ini memicu pertanyaan sejumlah pihak, mengingat pemasaran iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max belum genap satu tahun. Namun, konsumen yang berminat dengan ponsel ini masih dapat membeli keduanya di toko ritel pihak ketiga.
Keputusan Apple ini juga diperkirakan akan mendorong peritel pihak ketiga untuk menjual iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max dengan harga lebih terjangkau. Selain kedua model ini, Apple juga memutuskan untuk menghentikan penjualan iPhone XR.
Sebagai pengingat, iPhone XR diluncurkan pada tahun 2018 lalu, sebagai alternatif untuk iPhone XS namun dengan harga lebih terjangkau. iPhone XR merupakan ponsel kelas menengah dengan dukungan LCD, teknologi Face ID generasi kedua, serta teknologi Neural Engine.
Setelah peluncuran iPhone 13, Apple juga menghentikan penjualan sejumlah model lainnya, selain iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro Max dan iPad XR. Untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh iPhone XR, Apple menurunkan harga iPhone 11 menjadi USD499 (Rp7,1 juta).
Selain itu, Apple juga menurunkan harga iPhone 12 dan iPhone 12 mini sebesar USD100 (Rp1,4 juta), menjadi USD699 (Rp9,96 juta) untuk iPhone 12 dan USD599 (Rp8,5 juta) untuk iPhone 12 mini.
Sedangkan untuk iPhone SE keluaran tahun 2020 lalu, Apple masih memasarkannya dengan harga yang sama, yaitu USD399 (Rp5,7 juta). Sebagai informasi, iPhone 13 dipasarkan dengan harga dari USD799 (Rp11,4 juta), dan iPhone 13 mini ditawarkan dengan harga dari USD699 (Rp9,9 juta).
iPhone 13 Pro ditawarkan dengan harga dari USD999 (Rp14,2 juta), dan varian paling premium dari lini iPhone 13, yaitu iPhone 13 Pro Max, ditawarkan dengan harga dari USD1.099 (Rp15,7 juta).
Pada lini iPhone 13 ini, Apple juga menghilangkan model dengan kapasitas ruang penyimpanan 64GB untuk model iPhone 13 dan iPhone 13 mini, dan menambahkan kapasitas 1TB pada model iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max.(*)