Pemkot Berikan Sertifikat HAKI dan Verifikasi Halal Gratis ke 107 UMKM

M. Iqbal Pratama - Senin, 11 Desember 2023 16:27
Pemkot Berikan Sertifikat HAKI dan Verifikasi Halal Gratis ke 107 UMKM (sumber: null)

BANDAR LAMPUNG- Dalam kegiatan sosialisasi Program Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri, Pemerintah Kota Bandar Lampung berikan sertifikat Haki dan verifikasi halal secara gratis kepada 107 UMKM.

Dalam hal itu, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan bahwa dengan diberikannya sertifikat haki dan verifikasi halal, UMKM di Bandar Lampung meningkatkan daya saing.

'Karena kalau sudah sertifikat ini insyallah, mudah-mudahan UMKM di kota Bandar Lampung meningkatkan daya saing dan harus buat ikon sendiri yang tidak kalah dari kota lain" Ujar Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana, Senin 11 Desember 2023

Kemudian, Kepala Dinas Perdagangan kota Bandar Lampung Wilson Faisol mengatakan bahwa, tujuan tersebut untuk memfasilitasi UMKM mendapatkan Legalitas Sertifikat Haki dan Produk halal.

"Selain itu juga bisa menambah wawasan pelaku UMKM agar masyarakat  menggunakan produk dalam negeri, dan memberikan kesempatan UMKM untuk meningkatkan produk mereka" Katanya.

Wilson Faisol juga mengatakan bahwa kegiatan kali ini pihaknya hanya memberikan 100 kuota saja kepada UMKM. Namun, rencana nya kedepan akan ditambah kuota lagi.

"Kita hanya menyediakan kuota 100 dan agak kaget ternyata peminatnya banyak, mangknya nanti rencana akan ditambah 200 atau 300 kuota lagi" katanya.

Kemudian, ia juga menjelaskan bahwa seharusnya untuk sertifikat Haki dan Verifikasi halal tersebut berbayar namun hal itu di gratiskan oleh walikota Bandar Lampung.

"Ini disambut baik oleh walikota, seharusnya mereka kalau secara umum tanpa rekom dinas perdagangan itu membayar 1,8juta memang ada pajak negaranya, tapi kerjsama Pemkot kita mendapatkan 500rb dan juga digratiskan oleh Pemkot " tandasnya. (IQB)

Editor: Redaksi
M. Iqbal Pratama

M. Iqbal Pratama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS