Tips Mengatur Kamar kecil Agar Terasa Luas

Yunike Purnama - Sabtu, 23 Januari 2021 20:36
Tips Mengatur Kamar kecil Agar Terasa LuasIlustrasi penataan kamar anak. (sumber: freepik.com)

Kabarsiger.com - Tinggal di kota besar terkadang tidak selalu mudah, hal ini terjadi karena adanya ruang yang terbatas. Jika ada hunian yang memiliki kapasitas cukup besar maka harga juga ikut melonjak. Secara umum jika ruangan sempit maka ruangan yang ada cenderung akan sempit dan salah satunya yang akan terpengaruh ada kamar tidur.

Kapasitas kamar tidur yang terbatas tentunya tidak menjadi masalah untuk sebagian orang. Namun bagaimana jika mereka memiliki banyak perlengkapan yang ingin disimpan. Sehingga dapat dikatakan memiliki dan mengatur ruangan dapat menjadi kunci kenyamanan.

Mengatur Kamar kecil Agar Terasa Luas

Menata bukanlah perkara mudah, namun jangan khawatir karena kami akan memberikan panduannya. Cobalah untuk memahami dua pedoman sederhana yaitu cahaya, dan skala ruangan.

Pertama gunakan perabotan dengan ukuran yang tidak terlalu besar, pasalnya untuk menciptakan keseimbangan diperlukan pengetahuan untuk memilih perabotan dengan ukuran yang tepat.

Misalnya pada ruangan sempit gunakan kasur yang tepat dengan ukuran ruangan. Hindari yang terlalu tinggi atau ke samping. Perhatikan juga batas ruangan yang ada, pastikan selalu untuk menyisakan jarak antara furniture dan dinding. Pahami juga jangan sampai menyulitkan ruang gerak penghuninya.

Tips memilih alas tidur yang nyaman digunakan pada ruang kecil adalah gunakan jenis kasur seperti spring bed atau kasur busa yang menggunakan lapisan busa atau memory foam. Jenis ini sangat baik untuk menopang tubuh dan beristirahat di atas-nya.

Hal lain yang perlu diperhatikan lainnya adalah jika memiliki banyak barang, gunakan lemari pajangan yang bertingkat dan minimalis. Hal ini perlu diperhatikan agar mudah menyimpan aneka koleksi atau pajangan yang dimiliki, maupun berfungsi sebagai rak buku. Cara ini juga menjadi alternatif jika kamu menginginkan lemari hias sekaligus.

Tips dari kami hindari barang-barang yang dapat memakan banyak tempat. Gunakan perabotan yang ramping dapat dipindahkan, maupun mudah disimpan pada sudut manapun agar tidak menyusahkan, misalnya set meja lipat atau kursi lipat.

Jika suka minimalis namun tetap menonjol, pilihlah beberapa karya seni seperti lukisan maupun jam berukuran besar. Gunakan pada sisi berbeda dan hindari dekorasi lainnya yang berlebihan. Namun jika menyukai ukuran yang lebih kecil, maka kami menyarankan untuk memilih yang sesuai baik itu dari model, warna, bentuk, serta ukuran. Cara ini akan membuat keindahan dan estetika bersatu sekaligus.

Selain itu cobalah untuk menggunakan konsep ruangan terbuka. Mungkin kamu mengeritkan dahi saat membacanya. Namun izinkan kami menjelaskannya, untuk menciptakan suasana yang nyaman gunakan furnitur yang digantung rendah, ini dapat diaplikasikan pada cermin. Selain itu menggunakan kasur tanpa kerangka juga bisa menjadi alternatif lainnya.

Jika ingin meletakan sofa, maka cobalah untuk menggunakan dengan ukuran yang secukupnya. Pastikan untuk memilih perabotan yang tepat dan sesuai. Sebagai alternatif lainnya, menggunakan furnitur berkaki panjang seperti meja tinggi dapat membuat ruangan tetap rapi.

Jika boleh menyarankan jangan gunakan permadani atau tirai, karena ini akan membuat kesan lapang menjadi menghilang. Karena cenderung akan memberikan kesan penuh dan sempit.

Tips terakhir yang perlu diketahui juga adalah pertimbangkan untuk menggunakan kaca. Cara ini bukan saja dapat dilakukan untuk memberi kesan luas, tapi juga perabotan yang fungsional untuk memberikan cahaya yang lebih maksimal.(*)

Bagikan
Yunike Purnama

Yunike Purnama

Lihat semua artikel

RELATED NEWS