675 Santri Asal Sumsel Kembali ke Pesantren Gontor

Amalia - Selasa, 25 Mei 2021 17:04
675 Santri Asal Sumsel Kembali ke Pesantren GontorSejumlah orangtua berdiri di depan gerbang Asrama Haji Palembang untuk melepas keberangkatan bus yang membawa santri ke Pesantren Gontor, Selasa (25/5). (sumber: wongkito.co/yuliasavitri)

PALEMBANG, WongKito.co - Sebanyak 675 santri asal Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) diberangkatkan menuju Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor Jawa Timur menggunakan bus dari halaman Asrama Haji Palembang, Selasa (25/5).

Suasana haru terpantau dari para orangtua wali dan keluarga yang mengantarkan putra putri mereka di Asrama Haji. Hadir pada acara pelepasan resmi santri, Gubernur Provinsi Sumsel Herman Deru mengaku bangga melihat semakin banyaknya remaja Sumsel yang saat sadar akan ilmu agama. Hal itu tentu mendorong Sumsel menjadi religius.

“Pesan saya jaga diri baik-baik, jaga nama baik Provinsi Sumsel dan terutama bawa pulang ijazah,” pesan gubernur. “Kepada orang tua, saya mengerti akan ekspresi dalam memberangkatkan anaknya dalam menuntut ilmu, tapi ganti ekspresi itu dengan doa,” imbuhnya.

Ia berharap kepada siswa santri jika sudah lulus nanti dapat kembali mengabdi kepada Provinsi Sumsel. Selaras dengan program yang gencar dilakukan Pemprov Sumsel saat ini, Deru berharap para santri nantinya dapat turut andil mengisi dan menunjang penyebaran rumah tahfiz di wilayah ini.

Ketua Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Cabang Sumsel, Hendrawan M Ilyas mengatakan, santriwan dan santriwati yang pulang kembali ke pesantren Gontor dilakukan dua gelombang. Pertama pada 20 Mei sebanyak 169 orang dan 675 untuk gelombang dua. “Diantaranya, 275 santri baru,” sebutnya.

Masing-masing santri diantar ke Gontor di Jawa Timur Magelang Ponorogo Mantingan dan Banyuwangi sekaligus juga Lampung, Aceh, dan Padang. “Mereka rata-rata SD dan SMP. Selama delapan setengah bulan mereka menetap di sana. Ya sama-sama kita doakan semoga mereka sehat selamat sampai tujuan dan serius mengikuti semua pembelajaran di sana,” imbuh Hendra. (tri)

Bagikan

RELATED NEWS